Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petani Kewalahan Hadapi Serangan Keong Mas

Kompas.com - 18/05/2009, 10:58 WIB

TULUNGAGUNG, KOMPAS.com — Puluhan hektar tanaman padi milik petani di Kecamatan Gondang, Kabupaten Tulungagung, rusak diserang keong mas. Binatang itu merupakan sejenis siput besar yang memakan tanaman sehingga petani menderita kerugian.
    
Serangan paling parah terjadi di area persawahan, tepatnya Desa Kendal dan Dukuh. Tanaman padi milik petani yang berumur sekitar satu bulan rusak setelah batangnya dimakan keong.
    
Isman, petani Desa Kendal, mengungkapkan, Senin, serangan keong itu terjadi sejak dua pekan terakhir. Keong terus bertambah karena terus bertelur. "Saya terpaksa hingga tiga kali mengganti tanaman padi karena batang dan akar rusak dimakan keong," katanya.
    
Hal yang sama diungkapkan Rizal. Ia mengaku sudah kehabisan akal membasmi keong tersebut. Selain sangat banyak, keong itu juga cepat berkembang. Bahkan, ia mengaku sudah jenuh membasminya dengan racun, namun nyatanya masih beranak.
    
Selain diserang keong mas, lanjut Rizal, rata-rata tanaman padi milik petani juga diserang sundep, sejenis ulat yang hidup di batang padi. Hama tersebut membuat batang tanaman busuk dan tidak dapat menghasilkan bulir padi.
    
Praktis, dengan serangan hama dan keong tersebut, pihaknya saat ini tambah kebingungan. Untuk menanggulangi serangan keong mas, pihaknya hanya mengandalkan para peternak itik yang menggembalakan itiknya di sawah. Sementara, untuk sundep, ia mengaku masih mengandalkan insektisida.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com