Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makan Sedikit tapi Sering Bikin Langsing?

Kompas.com - 11/09/2010, 07:43 WIB

KOMPAS.com — Belakangan ini muncul pemahaman baru mengenai pola makan yang tepat untuk mengurangi berat badan. Alih-alih melarang orang untuk makan, para ahli justru menganjurkan kita untuk makan lebih sering tetapi dalam porsi kecil.

Pola makan yang disarankan adalah membagi total kebutuhan kalori harian ke dalam enam kali waktu makan. Cara ini diyakini akan mempercepat metabolisme sehingga jumlah kalori yang dibakar juga lebih banyak. Beberapa studi yang membandingkan dua kelompok, yakni obyek yang makan tiga kali sehari tetapi dengan porsi besar dan obyek yang makan sedikit tetapi sering, memang menunjukkan hasil yang lumayan.

Kendati begitu, jangan terburu-buru mengubah pola makan Anda. Pasalnya, beberapa penelitian lain menunjukkan, sebenarnya tidak ada bedanya jika Anda makan tiga kali atau enam kali dalam sehari bila total asupan kalorinya tetap sama.

Dalam studi yang dipublikasikan dalam The British Journal of Nutrition tahun 2009, para peneliti melibatkan sekelompok responden pria dan wanita yang secara acak diminta melakukan diet rendah kalori yang diawasi secara ketat selama enam minggu. Tiap partisipan mengonsumsi kalori dalam jumlah sama setiap hari, tetapi ada yang makan tiga kali sehari dan ada yang enam kali sehari.

Hasilnya, penurunan bobot tubuh pada partisipan dari dua kelompok itu hampir sama. Atau dengan kata lain, tidak ada perbedaan jumlah lemak yang berkurang atau pengurangan nafsu makan dari kelompok yang makan tiga kali atau enam kali. Penelitian lain justru membuktikan bahwa cara paling efektif memangkas berat badan adalah dengan berolahraga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com