Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengungkap Rahasia Tren Warna Sariayu

Kompas.com - 27/02/2012, 07:08 WIB

KOMPAS.com - Perempuan di tiap negara cenderung memiliki warna kulit yang berbeda. Untuk itu, dibutuhkan kosmetik yang sesuai dengan warna kulit perempuan di negara tersebut, agar menyatu sempurna dan menonjolkan keindahan kulit.

Inilah yang melatarbelakangi upaya Martha Tilaar, pendiri dan pemimpin perusahaan kosmetika Martha Tilaar Group, dalam menciptakan tren warna kosmetik, seiring dengan peluncuran rangkaian make-up terbaru untuk brand Sariayu. Eksotika hutan tropis yang dimiliki Indonesia, menjadi inspirasi bagi tren warna yang telah dilakukan selama 26 tahun tersebut.

"Sariayu sendiri sebagai brand sudah berusia 35 tahun. Sedangkan tren warna, saya mulai ketika Sariayu sudah berusia 10 tahun. Setelah itu secara berturut-turut setiap tahunnya, Sariayu mengeluarkan tren warna, yang terinspirasi tempat-tempat eksotis di Indonesia," ungkap Martha, saat jumpa pers di fX Plaza, Jakarta, Sabtu (25/2/2012) lalu.

Untuk menemukan warna-warna yang eksotis, Martha sengaja berkeliling Indonesia. Salah satunya ketika akan membuat tren warna tahun 2012. Martha bersama timnya menelusuri pedalaman Nusa Tenggara dan berkunjung ke Gunung Kelimutu.

"Akhirnya kami memutuskan untuk mengambil warna biru dari Gunung Kelimutu dan mengkolaborasikannya dengan tren warna dunia, yakni toscha," jelas Patricia Husada, Marketing Manager Sariayu Martha Tilaar.

Sejarah tentang dipilihnya warna tertentu untuk tren warna setiap tahun kini bisa diketahui oleh pecinta produk Sariayu melalui buku The True Exotic Colours of Indonesia. Buku ini merupakan rangkuman kisah selama 26 tahun tren warna Sariayu diciptakan.

Buku terbitan PT Gramedia Pustaka Utama ini juga berisi tips-tips praktis menggunakan make-up sesuai dengan jenis kulit dan padu padan warna kosmetik yang cocok untuk beragam suasana. Secara resmi, buku The True Exotic Colours of Indonesia diluncurkan bersamaan dengan program Martha Tilaar Beautifying Indonesia Conference, yang merupakan bagian dari event Indonesia Fashion Week di Jakarta Convention Center, Sabtu (25/2/2012).

Buku ini akan tersedia di toko-toko buku Gramedia di seluruh Indonesia mulai 4 Maret 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com