Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U-21 Siap Lakoni Laga Berat

Kompas.com - 07/03/2012, 11:09 WIB

BANDAR SRI BEGAWAN, KOMPAS.com — Tim nasional Indonesia U-21 akan menghadapi laga berat di semifinal Hassanal Bolkiah Trophy, Rabu (7/3/2012). Pasukan Widodo Cahyono Putro akan menghadapi salah satu favorit juara, Vietnam.

Persiapan demi persiapan sudah dilakukan, termasuk taktik yang akan digunakan untuk bisa meredam kecepatan para pemain Vietnam.

"Persiapan tadi kita sudah melakukan latihan simulasi," kata Widodo kepada wartawan lewat pesan singkat, Selasa kemarin.

Widodo kembali menempatkan striker Andik Vermansyah sebagai andalan timnas. Pemain yang sudah mengemas empat gol tersebut akan jadi tumpuan utama untuk membombardir lini pertahanan Vietnam. Widodo pun sudah mengantisipasi jika akhirnya nanti Andik mendapat pengawalan ketat dari para pemain belakang Vietnam.

"Kita memainkan 11 pemain, jadi jika Andik dapat penjagaan, yang lain harus bisa berperan," ujar mantan Pelatih Persela Lamongan tersebut.

Andik sendiri mengaku siap untuk jadi andalan. Meski mengaku lelah, Andik tetap bersemangat untuk membawa "Garuda Muda" untuk berprestasi di ajang ini.

"Aku enggak tahu berapa persen kondisiku. Namun, yang penting untuk laga semifinal aku fit," bebernya.

Namun, banyak hal yang harus dilakukan timnas untuk mengalahkan pasukan Mai Duc Chung tersebut. Torehan tak pernah kalah di penyisihan grup yang dicapai Vietnam tentu menjadi bukti bahwa sang lawan bukan tim sembarangan. Andik menyadari hal ini. Untuk itu, Andik yang ditunjuk sebagai kapten tim ini meminta semua rekannya untuk berkonsentrasi penuh.

"Kita harus kerja keras dan konsentrasi dari menit awal sampai terakhir," tutur Andik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com