Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Latihan untuk Meredakan Nyeri Punggung

Kompas.com - 12/06/2012, 01:33 WIB

KOMPAS.com - Terlalu lama duduk dan berdiri dengan tubuh membungkuk tak jarang membuat Anda menderita sakit punggung. Sebelum mengatasinya dengan bermacam obat-obatan, cobalah atasi sakit punggung ini dengan berolahraga. Banyak bergerak dan berolahraga terbukti lebih ampuh untuk mengatasi nyeri punggung yang Anda alami. Beberapa latihan yang dapat Anda lakukan untuk meredakan sakit punggung Anda antara lain:

1. Stretching
Stretching atau peregangan terbukti memiliki manfaat yang sama dengan yoga untuk mengurangi gejala sakit punggung. Peregangan dalam bentuk apapun, baik peregangan statis atau dinamis (bergerak dengan rangkaian gerakan lengkap), terbukti membantu meningkatkan fleksibilitas dan menurunkan risiko sakit punggung.

Untuk itu, lakukan gerakan half lunge berikut:


half-lunge-0312_298x232

Berdirilah dengan kaki kiri di depan. Tekuk lutut depan membentuk sudut 90 derajat. Luruskan kaki kanan di belakang sampai beberapa sentimeter dari lantai (inilah yang disebut posisi lunge). Putar pinggul ke arah kanan secara perlahan sampai otot perut sedikit tertarik. Tahan selama 20-30 detik, dan lakukan pada sisi tubuh sebaliknya.

2. Yoga
Orang yang sering berlatih yoga ternyata memiliki daya tahan tubuh dari rasa sakit yang lebih tinggi dibanding yang tidak melakukan yoga. Yoga menggabungkan latihan peregangan, kekuatan, dan keseimbangan pose yang membantu menopang otot yang lemah, dan merilekskan otot yang tegang. Yoga juga merupakan olahraga yang bisa meredakan stres.

Untuk menghilangkan derita sakit punggung, cobalah gerakan child pose berikut:

child pose

Duduklah bersimpuh di atas tumit. Kemudian tekuk tubuh ke arah depan sampai wajah menyentuh lantai. Bentangkan lengan ke depan, dan tahan posisi ini selama 30-60 detik.

3. Latihan beban
Para terapis fisik telah lama menganjurkan untuk melawan sakit punggung dengan menggunakan latihan beban. Latihan ini dianggap mampu meningkatkan kekuatan tubuh, dan mengembalikan fungsi tubuh seperti saat kondisi normalnya. Latihan ini juga mampu menstabilkan dan memperkuat tubuh Anda.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com