Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/09/2012, 09:38 WIB
TANYA:

Dok, saya punya anak usia 2 tahun. TB = 85cm, BB=11kg. Alhamdulillah anak saya aktif, usia 10 bulan sudah bisa nyebut beberapa kata, saat ini sudah mampu berkomunikasi dan mengerti konteks pembicaraan.
 
Permasalahannya adalah sampai sekarang (usia 2 tahun) belum bisa makan nasi, atau makan makanan yang memerlukan aktifitas mengunyah, sehingga harus diblender terlebih dahulu. Untuk motoriknya menurut pengamatan saya sangat-sangat baik, daya ingat sangat baik. Gigi juga sudah banyak sesuai usianya. Apakah ada kiat untuk mengatasi anak yang malas mengunyah?
 
(Erwin Yuswanto, 35, Cirebon)

JAWAB :

Seusia dia semestinya ia sudah harus bisa mengunyah makanan padat seperti orang dewasa. Namun sayangnya Bapak tidak menyebutkan kenapa ia tidak bisa? apakah karena ia menolak? Melepeh? Dimuntahkan? Bagaimana dengan jenis makanan padat lain seperti roti, buah, crackers/biskuit dan sebagainya?

Sebagian anak menolak jenis makanan tertentu karena ia memilih-milih jenis makanan hanya yang ia inginkan saja (picky eaters). Faktor psikologis (rasa nyaman, aman, tenang, gembira), kesabaran dari pihak orangtua/pengasuh, variasi jenis dan rasa makanan, suasana saat makan, dan sebagainya dapat mempengaruhi proses makan pada anak.

Yang penting adalah memenuhi semua kebutuhan tersebut disaat ia makan dan terus melatihnya mengkonsumsi jenis makanan yang lebih bertekstur/lebih padat secara bertahap sampai ia mampu dan mau melakukannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com