Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/04/2014, 11:54 WIB
Lusia Kus Anna

Penulis


Kompas.com - Apakah Anda termasuk orang yang pelupa? Mungkin Anda bisa menyalahkan gen yang Anda bawa. Menurut para peneliti orang yang memiliki varian gen DRD2 memang cenderung sulit mengingat.

Setiap orang pada dasarnya memiliki dua varian gen DRD2, bedanya hanya satu huruf dalam kode genetik. Sebagian orang memiliki varian C (cytosine) dan sisanya memiliki varian T (thymine).

Dalam penelitian yang dilakukan tim dari Universitas Bonn diketahui, orang yang memiliki varian T DRD2 memang lebih pelupa.

Faktor lain yang juga bisa menentukan apakah Anda akan menjadi orang yang pelupa atau tidak adalah jenis kelamin. Pria ternyata lebih pelupa dibanding wanita.

Nama dan tanggal adalah dua hal yang paling sulit diingat orang. Hampir 89 persen pria dan 86 persen wanita yang disurvei mengakut kesulitan mengingat nama orang lain dan juga tanggal.

Yang menarik, ternyata penelitian lain menunjukkan anak-anak yang lahir di era milenium (sekarang berusia 18-34) lebih pelupa dibanding generasi sebelumnya. Umumnya mereka sulit mengingat hari dan hal-hal kecil lainnya seperti di mana meletakkan kunci atau lupa membawa bekal makan siang.

Meski begitu, ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk meningkatkan daya ingat. Salah satunya adalah menuliskan catatan kecil di mana Anda meletakkan barang atau hal-hal penting lainnya. Gunakan waktu-waktu senggang untuk menghapal, atau mengonsumsi makanan yang bisa meningkatkan daya ingat.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com