Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/09/2014, 13:05 WIB

TANYA:
 
Dok, saya mau tanya tentang anak saya yang sering banget sembelit tak kunjung sembuh. Padahal asupan serat dan susunya seimbang, asupan air putihnya pun banyak. Usia anak saya 2 tahun 8 bulan.
 
Setiap BAB, tinjanya selalu keras, besar dan ada sedikit darah sampai anusnya merah. Frekuensi BAB-nya tidak menentu, terkadang setiap hari, dua hari, bahkan 3 hari sekali. Tapi tetap saja BAB-nya keras. Kira-kira apa penyebabnya ya dok. Adakah obat alami untuk mengatasi sembelit pada anak usia ini. Terima kasih.
 
Umi Afiyah, Pekalongan

JAWAB :

BAB yang keras meskipun sudah mengkonsumsi cairan serta diet serat yang cukup memang kadang dapat saja terjadi. Banyak faktor yang dapat menyebabkannya diantaranya adalah asupan cairan yang relatif masih kurang dibandingkan kebutuhan perharinya ditambah dengan pengeluaran keringat saat aktifitas fisik anak sehari-harinya.

Tubuh pun relatif mengalami dehidrasi sehingga kadar cairan dalam tinja dikurangi yang akan mengakibatkan fesesnya menjadi kering dan keras. Faktor lain adalah kebiasaan toilet training yang kurang optimal, si kecil masih sering menahan rasa ingin BAB-nya sehingga tertahan cukup lama di usus besar sehingga penyerapan kembali air dari dalam tinja meningkat yang menyebabkan tinja menjadi keras dan mudah menyebabkan lecet di anus. 

Sebaiknya si kecil di bawa untuk berobat ke dokter subspesialis gastrohepatologi anak sehingga dapat dicari penyebab pastinya.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com