Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/05/2015, 10:00 WIB
Dian Maharani

Penulis

 


JAKARTA, KOMPAS.com
- Sekitar 9,1 juta penduduk Indonesia menderita diabetes berdasarkan data International Diabetes Federation 2014. Angka ini menempatkan Indonesia sebagai negara tertinggi ke 5 dengan panyandang diabetes terbanyak.

Tentunya, informasi seputar diabetes menjadi penting untuk diketahui. Hal ini untuk menjaga diabetesi tetap hidup sehat dan mencegah orang terkena diabetes tipe 2.

PT Amerta Indah Otsuka melalui brand Soyjoy pun meluncurkan buku "Diabetes and Me" di Toko Buku Kinokuniya Plaza Senayan, Jakarta, Kamis (30/4/2015).

Buku terbitan PT Elex Media Komputindo-Kompas Gramedia ini berisi panduan untuk para dibetesi menjaga kesehatannya, seperti pola makan yang baik untuk diabetesi dan penanganan sekaligus pencegahan komplikasi.

"Buku ini kami harapkan memudahkan masyarakat mendapat informasi tentang diabetes, seperti bagaimana penanganan kita atau saudara kita terkena diabetes. Melalui buku ini kami juga berharap bisa emminimalisir berbagai stigma menakutkan terkait diabetes," kata Product Marketing Manager SOYJOY Dafina Nur Amalina.

Dafina mengatakan, SOYJOY juga mengajak masyarakat hidup sehat untuk menekan angka penderita dibetes. Pasalnya, dalam satu tahun, jumlah penderita diabetes meningkat sebanyak 600.000 orang. Diperkirakan pada 2030 nanti ada sekitar 21 juta penduduk Indonesia yang menderita diabetes.

Buku ini tak hanya jadi panduan diabetesi, tetapi juga keluarga diabetesi, maupun orang-orang yang tidak terkena diabetes untuk mencegahnya. Buku setebal 105 halaman ini juga dilengkapi dengan resep makanan sehat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com