Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/08/2015, 09:00 WIB
KOMPAS.com - Anak sulung disebut-sebut memiliki lebih banyak kelebihan dibanding adik-adiknya, misalnya saja mereka cenderung lebih pintar dan juga bertanggung jawab. Tetapi, benarkah anak pertama juga cenderung lebih gemuk dibanding adiknya?

Menurut sebuah penelitian, anak perempuan yang lahir pertama lebih mungkin mengalami kegemukan atau obesitas dibanding adiknya. Hasil penelitian itu dimuat dalam Journal of Epidemiology & Commnunity Health, dan ini merupakan studi terbesar untuk melihat tren tersebut pada kaum wanita.

Studi sebelumnya menunjukkan bahwa urutan kelahiran berpengaruh pada berat badan dan tinggi badan pada pria. Para peneliti dari Swedia lalu berusaha mencari tahu apakah hal ini juga ditemukan pada wanita.

Mereka meneliti sekitar 13.406 pasang kakak adik perempuan, atau sekitar 29.000 partisipan. Hasilnya diketahui bahwa saat dilahirkan anak sulung cenderung lebih ringan dibanding adiknya. Tapi begitu mereka dewasa dan hamil 3 bulan, indeks massa tubuhnya 2,4 persen lebih tinggi dibanding adiknya.

Anak perempuan sulung juga 29 persen lebih mungkin kgemukan dan 40 persen risikonya menjadi obesitas dibanding adiknya. Bukan hanya karena bobot tubuhnya lebih berat, tapi anak sulung juga cenderung lebih pendek.

Walau anak sulung mungkin lebih gemuk, tapi berbagai penelitian menyimpulkan bahwa mereka lebih sukses, baik secara akademik, finansial, dan karier.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com