Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibu Hamil, Sebaiknya Teliti Label Kemasan Sebelum Membeli

Kompas.com - 07/03/2016, 18:07 WIB
Dian Maharani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pencantuman label kemasan merupakan kewajiban penjual untuk memberikan informasi jelas kepada konsumen mengenai produknya. Setiap konsumen pun seharusnya membaca label kemasan. Terlebih lagi bagi ibu hamil.

Direktur Inspeksi dan Sertifikasi Produk Pangan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Tetty Sihombing mengatakan, ibu hamil sebaiknya menghindari pangan yang menggunakan pengawet maupun pemanis buatan.

"Sebelum membeli pangan olahan dibaca dulu label kemasannya," kata Tetty dalam acara Gerakan Membaca Label bersama BPOM dan Nutricia di Jakarta, Senin (7/3/2016).

Produk pangan kemasan seharusnya juga mencantumkan peringatan atau pesan kesehatan jika mengandung bahan yang tidak baik dikonsumsi oleh bayi dan ibu hamil.

Bagi ibu hamil, hindari makanan maupun minuman yang bisa membahayakan kesehatan ibu dan janinnya.

Label pangan antara lain berisi, komposisi pangan, asal-usul bahan pangan tertentu, halal bagi yang dipersyaratkan, nomor izin edar, informasi nilai gizi, petunjuk penggunaan, hingga tanggal kadaluwarsa.

"Untuk pangan yang dikhususkan bagi ibu hami, bayi, itu wajib mencantumkan informasi nilai gizi," kata Tetty.

Menurut Tetty, membaca label pangan penting untuk konsumen, karena bertujuan untuk melindungi hingga menentukan keputusan pembelian.

Label pangan harus terbaca jelas atau mudah dibaca oleh konsumen. Selain itu, label pangan tidak boleh terlepas dari kemasan, tidak mudah luntur dan rusak, hingga harus memuat informasi yang benar sesuai produk. Label pangan, termasuk impor seharusnya juga menggunakan bahasa Indonesia.

"Semua produk impor harus ada bahasa Indonesianya, kalau enggak ada, silakan lapor ke kami (BPOM)," lanjut Tetty.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com