Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tambahkan Kayu Manis pada Secangkir Kopi dan Rasakan Manfaat Ini

Kompas.com - 07/06/2022, 14:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kayu manis atau dengan nama ilmiah Cinnamomum ialah jenis pohon penghasil rempah-rempah yang ternyata bisa menambah manfaat pada secangkir kopi.

Bukan tanpa alasan, kayu manis mengandung protein, kalsium, serat, zat besi, fosfor, serta zat-zat yang memiliki efek antioksidan, antibakteri, dan antiradang.

Tak heran, cinnamon sering digunakan sebagai bahan obat-obatan selama ribuan tahun.

Lantas, apa manfaat kayu manis yang ditaburkan pada secangkir kopi?

Baca juga: Manfaat Kayu Manis untuk Mengontrol Berat Badan

Manfaat kayu manis pada secangkir kopi

Melansir Healthline, taburan kayu manis dapat menambah antioksidan yang sejatinya sudah terkandung pada secangkir kopi.

Diketahui, kayu manis yang digunakan sebagai bumbu serta bahan obat-obatan selama ribuan tahun ternyata kaya akan senyawa yang berfungsi memerangi radikal bebas.

Tingkatkan kesehatan jantung

Menurut jurnal yang diterbitkan National Library of Medicine, kayu manis yang dicampur ke dalam kopi dapat meningkatkan kesehatan jantung, terutama mencegah penyakit jantung koroner.

Komponen aktif cinnamaldehyde dan asam cinnamic dikatakan sebagai pelindung jantung karena kemampuannya untuk menghasilkan oksida nitrat serta sifat anti-inflamasi yang terkait.

Sebuah studi juga menyimpulkan bahwa dosis kayu manis sebayak 120 mg per hari memiliki efek menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik.

Tingkatkan kemampuan otak

Diketahui, konsumsi kopi juga bisa menurunkan risiko penyakit alzheimer dan parkinson.

Menambah taburan kayu manis pada secangkir kopi bisa menambah manfaat bagi otak karena cinnamon mengandung fitokimia atau nutrien yang diturunkan dari sumber tumbuhan.

Nutrien ini berguna dalam meningkatkan kemampuan otak manusia dalam memanfaatkan glukosa pun semakin meningkat. 

Mencegah diabetes

Kayu manis dapat bekerja layaknya insulin atau hormon yang bertugas untuk mengontrol kadar gula darah dengan cara mengolahnya menjadi energi. Dengan ini, penggunaan bubuk cinnamon dapat mencegah penyakit diabetes.

Bukan hanya pencegahan, kayu manis juga daat membantu menstabilkan kadar glukosa dan lipid pada penderita diabetes.

Melawan infeksi bakteri dan jamur

Cinnamaldehyde mampu membantu melawan berbagai jenis bakteri. Selain itu, minyak kayu manis juga terbukti efektif untuk mengatasi infeksi akibat jamur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com