TANYA:
Dok, sekarang saya berusia 45 tahun dan kata dokter kandungan saya sudah menjelang menopause. Saat ini saya haid kadang 3 bulan sekali atau 2 bulan sekali. Haid pertama saya di usia 11 tahun (kelas 5 SD). Saya membaca artikel tentang menopause dan disebut jika sudah menopause akan mengalami gangguan ketika berhubungan seksual. Sebenarnya gangguannya seperti apa ya dok? Apakah ada obat untuk mencegah gangguan tersebut. Terima kasih
(Dion, Purwokerto).
JAWAB:
Ibu Dion Yth,
Umur 45 tahun memang termasuk masa premenopause. Menopause adalah suatu keadaan yang ditandai dengan berbagai gejala akibat dari menurunnya kadar estrogen. Gangguan haid adalah gejala awal dan bisa berlangsung 2-3 tahun.
Gangguan seksual memang bisa terjadi pada keadaan menopause ini. Untuk menghadapi nya yang penting adalah ibu mengerti dulu apa itu menopause. Upayakan olah raga teratur, gizi seimbang, cukup istirahat dan tidak stress. Tapi kalau tidak berhasil maka ada obat yang dikenal sebagai terapi sulih hormon. Semoga ibu tetap tenang dan nyaman memasuki masa premenopause.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.