Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Rambut Beruban?

Kompas.com - 16/03/2009, 17:36 WIB

KOMPAS.com - Kenapa rambut menjadi putih, beruban? Kebanyakan dari kita kerap bingung. Usia masih muda, rambut sudah putih semua. Sementara ada yang sudah tua usianya, rambut masih tetap hitam mengkilat.

Sebuah penelitian terbaru menunjukkan, berubahnya rambut menjadi putih atau abu-abu merupakan akibat dari rantai reaksi kimia di rambut, yang menyebabkan rambut menjadi putih dengan sendirinya dari dalam maupun luar.

Proses dimulai ketika kadar enzim yang disebut katalase meninggi. Akibatnya hidrogen peroksida, senyawa kimia lain yang ada di rambut secara alami juga tiarap dan pelan-pelan melenyap. Mulailah rambut menjadi abu-abu.

Karena itu, memotong rantai reaksi ini "akan memberi implikasi pada skenario memutihnya rambut para manusia," tulis para ilmuwan, salah satunya Karin Schallreuter, profesor klinis dan peneliti bidang dermatologi (ilmu tentang kulit) di England's University di Bradford.

Penelitian ini juga dipublikasikan di jurnal online bernama The FASEB (Federation of American Societies for Experimental Biology).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com