Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tubuh Sehat dan Ideal Berkat Gizi Seimbang

Kompas.com - 31/07/2009, 21:14 WIB

Makanan tradisional juga memiliki kandungan kalori dan lemak tinggi misalnya pada makanan padang. Fiastuti mencontohkan, menu makanan padang yang tinggi kalori yaitu nasi 1 porsi (260 kalori), ayam goreng (250 kalori, 23 gram lemak ), ayam gulai (250 kalori, 18 gram lemak), daging rendang (175 kalori, 17 gram lemak), dan sayur daun singkong (150 kalori, 10 gram lemak).

Susana menambahkan, ada beberapa cara untuk menaikkan ataupun menurunkan berat badan. Untuk menaikkan berat badan, seseorang dianjurkan untuk mengonsumsi makanan bergizi seimbang, memenuhi kebutuhan protein, dan latihan beban secara teratur. Ada lima kelompok gizi yang terkandung dalam makanan yaitu karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral, ujarnya.

Untuk menurunkan berat badan, penderita obesitas dianjurkan diet rendah kalori dengan gizi seimbang. Diet rendah kalori terbukti bisa menurunkan berat badan 10 persen dalam 6 bulan. Kecepatan penurunan berat badan 0,5-1,5 kilogram per minggu, terdiri dari 75 persen lemak dan 25 persen otot. Selain diet rendah kalori, upaya itu perlu disertai olahraga aerobik secara teratur dan tidur yang cukup, kata Susana.

Idealnya, terapi obesitas melibatkan dua aspek utama yaitu berdiet atau mengurangi makan dan meningkatkan pengeluaran energi dengan berolahraga atau aktivitas fisik. Kemampuan berdiet tertolong oleh penggunaan obat-obatan, kata Walujo. Perilaku makan yang diharapkan harus dipaksakan demi memperbaiki pola pikir hingga akhirnya mengubah perilaku makan.

Perubahan pola pikir amat penting untuk keberhasilan terapi dengan memberi penghargaan dan sanksi. Kalau program diikuti dengan baik, pasien mendapat penghargaan berupa rasa nyaman dan berhasil menurunkan berat badan. Bila tidak disiplin, ia mengalami hal tak menyenangkan, ujarnya. Pasien juga perlu bantuan, seperti obat-obatan, konsultasi nutrisi, modifikasi perilaku, akupunktur, hipnoterapi, dan segala cara untuk meningkatkan kemauan terapi tanpa merugikan kesehatan.  

Untuk menyeimbangkan asupan kalori dengan pengeluaran, perlu aktivitas otot yang terkendali. Penurunan berat badan akan menimbulkan perubahan positif dalam fungsi kardiovaskular, respirasi, metabolisme, dan efek kesehatan umum, kata dr Suharto dari Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga. Jadi, selain mendapat bentuk tubuh ideal, kualitas hidup penderita akan meningkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com