Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atasi Stres dengan Akupuntur

Kompas.com - 12/07/2010, 14:04 WIB

Kehidupan kota besar yang keras tanpa disadari memaksa warganya untuk berkompetisi. Kondisi penuh tantangan dan kompetisi ini membuat orang menjadi stres yang akhirnya bisa berujung pada timbulnya berbagai macam penyakit, dari yang terkesan ringan hingga berat seperti jantung dan kanker.

Hal itu dirasakan oleh ahli akupunktur Putu Oka Sukanta yang mulai banyak menerima pasien dengan berbagai penyakit yang disebabkan oleh stres.

"Pasien yang datang ke tempat saya dengan berbagai macam keluhan, tetapi setelah diurut urut ternyata penyebabnya adalah ketidaknyamanan di tempat kerja, adanya kekecewaan, adanya perasaan ketertindasan oleh pekerjaan dan lingkungan," ujar Putu Oka Sukanta ketika ditemui Warta Kota di kliniknya di Rawamangun, Rabu.

Pasien dengan berbagai keluhan itu mau tidak mau harus mengungkapkannya kepada Putu. Setidaknya, saat kunjungan pertama pasien harus bisa terbuka atas penyakitnya, gejala, dan awal sebab pasien menderita penyakit tersebut.

Sebab, jika pasien menolak untuk menceritakan masalahnya, maka Putu juga enggan untuk membantu menyembuhkan pasien. Karena bagi Putu, obat baik medis maupun tradisional, dan bentuk pengobatan apa pun, tidak akan bisa menyembuhkan pasien jika akar masalah dari penyakitnya tidak diketahui.

Bahkan, Putu bersikeras untuk mencoba membuka masalah pasien di kunjungan pertama. Meski, ada juga beberapa pasiennya yang baru diketahui sebabnya pada kunjungan berikutnya. Seperti pasiennya yang menderita sakit migren setiap hari sebelum pukul 08.00.

Ternyata pasien itu memiliki masalah di kantor sehingga dia selalu merasa ragu-ragu untuk berangkat ke kantor. Saat dia sedang berpikir untuk berangkat atau tidak, kepalanya pusing. Tetapi ketika dia sudah mengambil keputusan, sakit kepalanya hilang, papar Putu.

Hal-hal seperti inilah yang harus dipahami pasiennya saat berobat ke klinilmya. Jika akar masalah sudah diketahui, Putu akan memberikan pilihan pada pasien untuk memilih bentuk pengobatan yang akan dijalaiii mereka.    -

Tidak heran jika pasien baru bisa 15 hingga 30 menit berada di dalam ruangannya. Putu akan memberikan waktu yang cukup untuk pasien bisa mengungkapkan penyakit dan masalahnya. Bahkan, Putu bisa mengajak pasiennya berdiskusi hal-hal diluar masalah penyakitnya.

Seminggu tiga Kali Saat memberikan pengobatan akupunktur, Putu tidak memberikan jadwal mati pada pasiennya. Ia akan memberikan pllihan sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan pasien. Ia juga tetap memberikan penjelasan bahwa secara teori, pengobatan bisa dilakukan pasien sebanyak tiga kali seminggu.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau