TANYA :
Dokter saya mau tanya, apakah ada obat untuk memperbesar penis karena istri saya selalu mengeluh dengan ukuran penis saya yang kurang besar dan panjang. Tentunya sebagai laki-laki saya merasa terganggu. Saya pernah membaca satu surat kabar, ada atlet lari Amerika mempergunakan obat tersebut, apakah berbahaya untuk dikonsumsi dan ada di Indonesia. Dan kalau ada, bisa diperoleh di mana atau harus konsultasi dengan dokter dulu, terima kasih.
Gustian, 36, Bekasi Jawa Barat
JAWAB :
Harus dipastikan dulu apakah benar ukuran penis Anda tidak normal. Sering kali keluhan seperti yang disampaikan oleh istri Anda bersifat subyektif karena mungkin dibandingkan dengan gambar atau video porno yang mempertontonkan penis. Padahal mungkin saja sebenarnya ukuran penis normal.
Kalau perkembangan kelamin Anda, termasuk penis, sudah melewati lima tahap perkembangan kelamin, penis tidak dapat diperbesar atau diperpanjang lagi. Sebaliknya, kalau perkembangan kelamin Anda belum melewati lima tahap perkembangan kelamin, ukuran penis dapat dibuat menjadi normal walaupun mungkin tidak demikian untuk testis.
Banyak iklan menawarkan untuk menambah ukuran penis, termasuk di luar negeri. Tetapi, kalau penis sudah melewati tahap perkembangan normal, tidak dapat ditambah lagi. Banyak korban akibat iklan penambah ukuran penis, sehingga bentuk penis menjadi rusak, demikian juga fungsinya.
Iklan seperti ini, yang sampai sekarang masih dapat dijumpai di media massa negeri ini, sebenarnya sama dengan penipuan. Mestinya dapat dituntut secara hukum.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.