Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang Konsentrasi, Perlukah Vitamin Otak?

Kompas.com - 14/07/2011, 16:39 WIB

TANYA : Dok, saya mahasiswa yang akhir-akhir ini cepat sekali kehilangan konsentrasi. Apakah saya perlu mengonsumsi multivitamin untuk otak ? Seandainya perlu, kapan kira-kira waktu yg tepat untuk dikonsumsi ?

Saka Wijaya, 24, Yogyakarta

 

 

JAWAB :

Mas saka yang ingin konsentrasi, multivitamin saja belum bisa membuat anda dapat mempertahankan konsentrasi maupun meningkatkan konsentrasi. Jadi, tidak benar bila anda melakukan minum dahulu tanpa memperbaiki keadaan anda dan sekitar terlebih dahulu.

Yang dapat anda lakukan untuk meningkatkan konsentrasi adalah membuat keadaan fisik yang baik untuk menerima pelajaran (jadi cukup istirahat/tidur sebelum kuliah), cukup makan (bukan kurang atau kekenyangan), suasana yang tidak gaduh atau senyap saat anda belajar.

Anda juga butuh berlatihan untuk fokus dan perhatian. Hal-hal dapat yang mengganggu konsentrasi  sebaiknya dijauhkan, seperti games, ponsel, teman yang mengganggu atau suara yang tidak perlu.

Hal yang juga penting adalah kemauan. Memang perlu usaha untuk mengkonsentrasikan perhatian, karena jika kita tidak fokus atau sedang memikirkan sesuatu yang lain, maka hal itu juga dapat memecah konsentrasi Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com