Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Dua Persen yang Tahu Kanker Serviks

Kompas.com - 06/10/2011, 14:20 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kanker serviks atau kanker leher rahim saat ini masih menjadi momok menakutkan bagi perempuan. Betapa tidak, setiap hari ada satu perempuan meninggal akibat kanker ini. Hal itu diperparah dengan masih minimnya pengetahuan masyarakat, khususnya perempuan Indonesia tentang kanker serviks.

Demikian disampaikan Laila Nuranna SpOG dari Divisi Onkologi Ginekologi Departemen Obstetri Ginekologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) dalam acara Gerakan Perempuan Melawan Kanker Serviks, di Gedung Pertamina, Kamis, (6/10/2011).

Data patologi di beberapa rumah sakit di Indonesia menunjukkan, kejadian kanker serviks merupakan kanker terbanyak pada perempuan. Selain angka kasusnya tinggi, hampir 70 persen kasus ditemukan dalam keadaan stadium lanjut.

"Kami mengakui, pemahaman masyarakat masih rendah. Dari data, hanya 2 (dua) persen masyarakat yang paham tentang kanker serviks. Dan perlu diusahakan upaya sosialisasi terus menerus kepada masyarakat sehingga pengetahuan mereka meningkat," ucapnya.

Laila mengatakan, mengingat masih tingginya angka kasus serta kematian pada penderita kanker serviks dan kenyataan bahwa sebagaian besar kasus ditemukan pada stadium lanjut, maka program yang seharusnya segera dilaksanakan adalah pencegahan dan deteksi dini atau skrining.

Menurutnya, masih banyak wanita di Indonesia yang enggan melakukan deteksi dini kanker serviks baik dengan metode Inspeksi Visual dengan Asam Asetat (IVA) atau PAP Smear dikarenakan takut terinfeksi dan menganggap pemeriksaan itu menyakitkan.

"Kita harus mencitakan dan secara konsisten mengingatkan bahwa pemeriksaannya tidak sakit. Ini perlu dijelaskan betapa pentingnya skrining ketimbang harus sampai ada keluhan," paparnya.

Laila menambahkan, sejauh ini cakupan skrining kanker serviks di DKI Jakarta masih sangat rendah yakni tidak lebih dari 10 persen. Sedangkan untuk seluruh Indonesia, cakupan skrining kanker serviks belum melebihi 5 persen.

"Siapa saja bisa terkena kanker serviks. Jadi sebelum terlambat, segera lakukan upaya deteksi dini baik dengan IVA atau PAP Smear. Untuk pencegahan bisa dengan vaksinasi HPV bagi yang memang mampu," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com