Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondom Lumrah di Kalangan Remaja?

Kompas.com - 06/12/2011, 10:50 WIB

KOMPAS.com — Pengetahuan para remaja khususnya di kota-kota besar mengenai penggunaan kondom sebagai alat kontrasepsi ternyata sudah menjadi hal yang umum. Hasil sebuah survei tentang perilaku seksual remaja menunjukkan, mayoritas remaja yang pernah berhubungan seksual mengaku menggunakan kondom untuk mencegah kehamilan.

Tercatat, sebanyak 62 persen remaja yang disurvei menyatakan bahwa mereka menggunakan karet pengaman ketika pertama kali berhubungan seksual. Senggama terputus menjadi cara kedua yang dilakukan untuk mencegah kehamilan (29 persen). Sementara itu, 43 persen remaja yang belum pernah berhubungan seks juga menjawab bahwa kondom merupakan alat kontrasepsi.

Survei ini dilakukan dengan metode wawancara langsung terhadap 663 responden dengan rentang usia 15-25 tahun di 5 kota besar di Indonesia. Ketika ditanyakan definisi seks yang aman, 62 persen dari 462 remaja yang pernah berhubungan seks menjawab memakai kondom merupakan cara berhubungan seks yang aman, dan 34 persen mengatakan seks dengan satu orang saja sebagai seks yang aman. Pada remaja yang belum pernah berhubungan seks, angkanya tidak jauh berbeda.

Dari survei juga terungkap, sekitar 69 persen remaja mengatakan, mereka ingin tahu lebih banyak tentang penyakit menular seksual, 70 persen mengaku ingin tahu tentang pencegahan HIV/AIDS, dan 53 persen merasa membutuhkan informasi mengenai pencegahan kehamilan.

Tod Callahan, Country Director DKT Indonesia yang melakukan survei ini, mengatakan, hasil survei perilaku seks remaja ini tidak bisa menggambarkan seluruh remaja Indonesia.

"Dari sudut pandang kami, hasil survei ini bisa menambah informasi tentang tingkah laku seks orang muda di Indonesia, terutama adalah pengetahuan mereka akan seks yang aman," katanya saat memaparkan hasil survei ini di Jakarta, Senin, (5/12/2011) kemarin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com