Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bolehkah Menggoreng dengan Minyak Kelapa?

Kompas.com - 29/03/2012, 10:26 WIB

T:
Setelah membaca jawaban dokter tentang minyak kanola dan olive oil untuk menggoreng, bagaimana dengan pemakaian minyak kelapa untuk menggoreng? Saya pernah membaca katanya minyak kelapa "lebih kuat" untuk menjadi lemak trans dibandingkan minyak lain. (Fenny, 32)

J:
Terima kasih Fenny sudah membaca tulisan-tulisan saya di Kompas Female, semoga bermanfaat ya.

Apa yang dimaksud dengan lemak trans? Dalam banyak tulisan, lemak trans dikenal juga sebagai minyak hidrogenasi parsial. Jenis lemak ini banyak ditemukan pada makanan yang diproses melalui industri seperti margarin, junk food, minyak yang dipanaskan, dan lain sebagainya. Lemak trans tidak baik bagi kesehatan karena mempermudah terjadinya oksidasi pada pembuluh darah arteri yang akhirnya bisa menyebabkan sumbatan pembuluh darah, baik jantung maupun otak. Dengan demikian akan meningkatkan risiko terjadinya penyakit jantung koroner, stroke, atau kanker.

Bagaimana dengan minyak kelapa (pengertian di sini bukan minyak kelapa sawit, namun minyak yang didapat dari buah kelapa)? Minyak kelapa merupakan jenis asam lemak jenuh, bersifat cukup stabil, mengandung lebih dari 50 persen asam laurat, tidak mudah mengalami oksidasi sehingga tidak mudah menjadi tengik, dan banyak digunakan sebagai bahan obat-obatan. Ada berbagai manfaat minyak kelapa bagi kesehatan:
* Sebagai anti virus, anti jamur, anti bakteri.
* Merupakan jenis lemak yang sangat cepat dibongkar di hati, dan digunakan sebagai sumber energi.
* Membantu meningkatkan penyerapan asam amino, mineral (seperti kalsium dan magnesium), maupun vitamin larut lemak dalam saluran cerna.
* Minyak kelapa juga merupakan antioksidan alamiah yang akan melindungi tubuh dari serangan radikal bebas, memperbaiki sel tubuh yang aus, meningkatkan sistem pertahanan tubuh, dan melindungi diri dari kanker.
* Dan yang terpenting, minyak kelapa yang dipakai untuk memasak tidak akan menghasilkan produk yang merugikan bagi tubuh seperti lemak trans.
* Namun bukan berarti minyak kelapa boleh dikonsumsi sebanyak mungkin, karena bagaimanapun juga minyak kelapa termasuk jenis asam lemak jenuh. Konsumsi asam lemak jenuh hanya dianjurkan sebanyak kurang dari 7 persen dari total kalori sehari, atau sekitar 1 sendok makan untuk kebutuhan kalori 1200 sehari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com