Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemeriksaan Gratis Gangguan Syaraf

Kompas.com - 29/05/2012, 15:37 WIB
Indira Permanasari S

Penulis

JAKARTA,KOMPAS.com - Gangguan saraf yang dalam istilah kedokteran disebut neuropati sering kali tidak disadari sebagai penyakit dan dianggap sebagai kondisi yang umum terjadi. Padahal, gangguan saraf tersebut dapat dicegah. Sebaliknya, jika gangguan dibiarkan dapat menjadi berat sehingga mengganggu pergerakan penderitanya.

Hal itu diungkapkan K etua Perhimpunan Dokter Spesialis Saraf Indonesia (PERDOSSI), Moh Hasan Machfoed dalam acara jumpa pers bertema Kenali Neuropati dan Perhatikan Gejalanya sekaligus peluncuran Neuropati Service Point, Selasa (28/5).

Neuropati merupakan kerusakan saraf yang dapat disebabkan oleh pe nyakit, trauma pada saraf atau dikarenakan efek samping dari suatu penyakit sistemik.

Ketua Kelompok Studi Neurofisiologis dan Saraf Tepi PERDOSSI yang juga konsultan neurologist dari Departemen Neurologi FKUI/RSCM, Manfaluthy Hakim mengatakan, gejala neuropati beragam mulai dari yang ringan hingga berat. Gejala gangguan saraf tersebut antara lain rasa nyeri seperti terbakar di tangan dan kaki, rasa baal atau kebas, mati rasa, kram, kaku otot, kesemutan, kehilangan kontrol kandung kencing, kulit terlalu sensitif, rambut rontok, kelemahan anggota gerak, dan penyusutan otot.

Untuk mengedukasi masyarakat tentang gangguan saraf, PERDOSSI bekerja sama dengan PT Merck Tbk membuka Neuropati Service Point di sejumlah rumah sakit tiga kota yak ni Jakarta, Surabaya, dan Medan pada bulan Juni hingga akhir Juli.

Neuropati Service Point merupakan tempat pemeriksaan kondisi saraf secara gratis dengan pelayanan praktis, mudah, cepat dan dekat. Pemeriksaan di Neuropati Service Point merupakan pemeriksaan skrining non invasif. "Pasien cukup duduk nyaman sementara dilakukan pemeriksaan titik-titik tertentu di telapak kaki pasien untuk mengetahui kecepatan hantar sarafnya," ujar Mafaluthy.

Di Jakarta, kegiatan itu dilaksanakan di RS Siloam Kebun Jeruk, RS Siloam Karawaci, RS Grha Kedoya, RS Mitra Kemayoran, RS Mitra Kelapa G ading, dan RS Haji pada 1 Juni hingga 24 Juni 2012. Sedangkan di Surabaya kegiatan tersebut berlangsung pada 29 Juni hingga 15 Juli 2012 di RS Adi Husada, RS PHC, RS Petrokimia Gresik, dan RS Siloam. Di Medan kegiatan serupa berlangsung di RS Methodist dan RS Columbia Asia pada 20-29 Juli 2012.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com