Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/09/2012, 09:26 WIB

KOMPAS.com — Sebuah virus yang bisa membunuh jerawat yang disebabkan oleh bakteri kini sedang dikembangkan oleh para ilmuwan. Hal ini berpotensi menjadi solusi bagi jerawat membandel.

Ada berbagai jenis jerawat, salah satu yang paling umum adalah jerawat vulgaris yang disebabkan oleh bakteri Propionibacterium acnes. Bakteri ini hidup di bawah kulit yang mengandung folikel rambut dan kelenjar keringat. Jerawat vulgaris kerap diderita para remaja yang sedang mengalami pubertas.

Para ilmuwan berhasil mengetahui musuh sejati Pronionibacterium acnes, yakni virus yang disebut bacteriophange atau phange. Dalam sebuah percobaan, para peneliti menyuntikkan virus itu ke dalam materi genetik bakteri, sampai akhirnya virus berlipat ganda.

Dalam penelitian yang dilakukan tim dari Universitas California di Los Angeles, mereka mengamati 11 jenis virus phange berbeda yang bisa membunuh bakteri jerawat. Ternyata ada satu virus yang cukup kuat karena punya sedikit perbedaan genetik.

"Phange diprogram untuk membunuh bakteri spesifik, yakni P.ance, bukan bakteri lain yang juga hidup di kulit," kata Laura Marinelli, salah satu peneliti.

Dengan ditemukannya virus yang mampu membunuh bakteri jerawat secara spesifik itu, para ilmuwan berharap bisa mengembangkan obat jerawat oles yang ampuh mengobati jerawat.

Virus phange juga diketahui mampu membuat enzim yang menghancurkan dinding sel dari bakteri jerawat. Enzim tersebut juga akan mempercepat proses penyembuhan jerawat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com