Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 17/06/2014, 07:22 WIB
|
EditorLusia Kus Anna

KOMPAS.com - Dibanding dengan kegemukan, banyak orang berharap dirinya masuk dalam kelompok berbadan kurus karena menganggap menaikkan berat badan lebih gampang ketimbang menurunkannya. Padahal, cukup banyak orang yang frustasi karena sulit menambah bobot tubuhnya.

Menurut Puneet Nayak, konsultan penurunan berat badan, sama seperti menurunkan berat badan, menaikan berat badan pun perlu dilakukan dengan cara yang sehat.

Ia menyoroti pada upaya menaikan berat badan sama tidak mudahnya dengan memangkas kadar lemak yang berlebihan pada tubuh. Namun, mengonsumsi sejumlah makanan tinggi kalori dalam tingkat moderat dapat membantu si kurus menambah berat badan.

"Penambahan berat badan yang sehat memerlukan makanan tinggi kalori namun tetap kaya gizi. Makanan tinggi kalori dengan banyak lemak atau gula hanyalah kalori kosong yang perlu dihindari. Mengonsumsi banyak kalori kosong seperti minuman ringan, permen, dan keripik adalah cara yang tidak sehat tambah berat badan," papar Nayak.

Nilai gizi pada makanan membuat perbedaan besar dalam menambah berat badan. Menurut dia, upaya penambahan berat badan harusnya dilakukan dengan memilih makanan yang mengandung vitamin, mineral, nutrisi, dan kalori sehingga tubuh mendapatkan nutrisi dalam jumlah yang cukup.

Inilah enam cara efektif yang membantu si kurus menambah berat badan ala Nayak.

1. Jika nafsu makan rendah, maka makanlah lima hingga enam kali sehari. Minum air beberapa saat sebelum dan sesudah makan juga akan membantu meningkatkan nafsu makan. Namun sebaiknya tidak terlalu dekat dengan waktu makan, karena air lah akan memenuhi perut Anda, bukan makanan.

2. Padatkan makanan dengan kalori dengan menambah beberapa bahan berkalori ke dalam menu makan. Misalnya, taburkan keju, kacang, atau mentega pada roti gandum utuh Anda.

3. Siapkan oatmeal atau sereal dengan tambahan susu, margarin, madu, buah kering, dan kacang. Oatmeal dan sereal merupakan makanan yang kaya serat, tambahan bahan-bahan tersebut tidak hanya menambah kalorinya namun juga memberi nutrisi.

4. Jika membuat salad, maka tambahkan minyak sehat seperti minyak zaitun, avokad, kacang, dan biji bunga matahari yang menambah kalori dan gizi pada salad.

5. Saat makan sup krim, hindari menggunakan susu rendah lemak, tetapi gunakan susu full cream. Jika perlu tambahkan kentang tumbuk untuk menambah kalorinya.

6. Jika perlu, konsultasikan masalah Anda pada pakar diet untuk merancang jadwal makan dan menu untuk menambah berat badan dengan cara yang sehat, sekaligus menyenangkan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+