Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/01/2016, 18:11 WIB
Lily Turangan

Penulis

Ketika air meninggalkan sel, pembengkakan dan rasa tidak nyaman akan berkurang. Air garam akan membantu mengeluarkan dahak yang membandel.

Masukkan satu sendok teh air garam ke dalam secangkir air hangat lalu gunakan untuk berkumur selama 15 detik. Setelah itu, berkumur dengan air biasa.

 

4. Rimpang jahe

Jahe, baik jahe biasa maupun jahe merah, telah lama dikenal sebagai obat pereda gejala fu dan batuk.

Berdasarkan hasil penelitian, jahe mengandung minyak atsiri, terpenoid zingiberol, gingerol dan shogaol. Semuanya ini merupakan senyawa yang sama khasiatnya dengan obat batuk buatan pabrik farmasi.

Bahkan, sekarang ini, sudah banyak produsen obat yang menggunakan ekstrak jahe sebagai campuran obat batuk produksinya.

Kupas satu atau dua ruas jahe lalu direbus bersama segelas air sampai mendidih, dinginkan sebentar lalu minum sampai habis. Lakukan ini dua kali sehari pada pagi dan sore atau malam hari.

Agar khasiat jahe tidak hilang, menurut Prof. Dr. Leonardus broto Sugeng Kardono, Ahli Ekstraksi Bahan Alam dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), sebaiknya gunakan panci keramik atau stainless steel untuk merebus jahe.

 

5. Lada dan Madu

Saat hidung Anda kemasukan serbuk lada, Anda akan bersin-bersin. Ini adalah hal yang bagus, karena bersin berarti mengeluarkan kotoran yang ada di saluran pernapasan Anda.

Madu bersifat antibakteri dan mengurangi iritasi saluran napas. Kombinasi lada dan madu, dipercaya ampuh digunakan untuk meredakan batuk sekaligus membersihkan jalan napas.

Masukkan satu sendok teh bubuk lada (sebaiknya lada hitam) dan satu sendok makan madu murni ke dalam segelas air mendidih. Aduk, dinginkan selama 10 menit lalu minum sampai habis.

Minum ramuan ini satu atau dua kali sehari, sampai batuk Anda mereda dan pernapasan Anda terasa lebih lega.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau