Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 26/10/2016, 19:17 WIB
|
EditorBestari Kumala Dewi

KOMPAS.com - Penelitian baru menemukan, bahwa sebagian besar aplikasi pelacak kesuburan tidak bekerja dengan baik. Jadi, bagaimana Anda bisa tahu kapan Anda sedang berovulasi?

Sebuah studi baru oleh Rumah Sakit New York-Presbyterian / Weill Cornell Medical College menemukan, bahwa hanya empat dari 53 aplikasi penghitung kesuburan yang akurat menghitung kapan waktu yang paling mungkin bagi seorang wanita untuk hamil. Aplikasi-aplikasi itu menghitung masa subur berdasarkan lamanya periode haid Anda.

Masalahnya adalah, bahwa kebanyakan wanita tidak memiliki siklus haid yang bisa diprediksi, kata Lauren Streicher, M.D., seorang profesor kebidanan dan kandungan di Northwestern University Feinberg School of Medicine.

"Jika siklus Anda tepat 28 hari dan itu tepat seperti jam, maka mungkin aplikasi-aplikasi itu cukup akurat untuk memrediksi masa subur Anda," katanya.

Selain itu, kata Streicher hanya karena Anda memiliki periode haid, bukan berarti Anda berovulasi karena ada beberapa wanita yang tidak berovulasi rutin setiap bulan.

Jadi, bagaimana cara untuk tahu dengan pasti kapan masa subur Anda?

Anda bisa memeriksa cairan serviks Anda. Jika terlihat seperti putih telur mentah dan bisa membentang sekitar 2,5 inci di antara jari-jari tangan tanpa putus, Anda mungkin sedang ada dalam masa subur. Tapi, ada metode yang lebih ilmiah untuk menentukan masa subur.

Streicher merekomendasikan Anda membeli alat tes kesuburan di apotik. Cara pakainya sama dengan alat tes kehamilan, yaitu Anda harus meneteskan air seni Anda ke dalam alat itu.

Anda juga bisa melakukan pemeriksaan ke dokter. Dokter akan melakukan tes darah untuk memeriksa kadar progesteron (hormon reproduksi utama yang kadarnya naik di sekitar waktu Anda berovulasi) atau melakukan USG di pertengahan siklus untuk mencari bukti ovulasi .

Setelah Anda tahu Anda sedang berovulasi, Anda bisa melakukan tindakan yang diperlukan. Jika Anda ingin hamil, inilah saatnya Anda mengajak pasangan Anda untuk bercinta tanpa alat kontrasepsi tentunya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Sumber SELF
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+