Saat seseorang berbohong ia cenderung kehilangan kata-kata untuk menjelaskan maksudnya. Bukan terbata-bata, ia cenderung bicara tidak beraturan.
8. Ia sulit menceritakan kronologis cerita
Dalam interogasi tersangka, polisi biasanya meminta mereka untuk menceritakan ulang kronologi cerita yang disampaikannya. Kalau ia berbohong, ia akan sulit menceritakan kembali apa yang sudah disampaikannya sebelumnya.
9. Senang jika topik pembicaraan teralihkan
Jika kita mencurigai seseorang berbohong, cobalah segera mengalihkan topik pembicaraan. Umumnya, orang yang jujur akan bingung dengan topik pembicaraan yang berganti tiba-tiba. Namun pembohong akan senang jika topik dialihkan untuk menghindari “kebohongannya” yang tadinya dibahas.
10. Sulit menjawab pertanyaan spontan
Polisi juga melakukan hal ini ketika menginterogasi seseorang. Awalnya ia ditanyai dengan pertanyaan yang sangat ringan, namun tiba-tiba ia ditanyai dengan pertanyaan yang lebih sulit. Jika ia terkejut dan terbata-bata, kemungkinan ia berbohong. (Intisari-online/Tika Anggreni Purba)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.