Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/02/2017, 14:00 WIB

"Ini rumah bersama. Anak dengan kanker perlu didampingi agar kuat dan semangat. Mereka punya hak untuk hidup dan meraih cita-cita," kata Ratna.

Selama tinggal di rumah singgah, kebutuhan pasien dan keluarganya dibiayai para relawan. Adapun biaya operasional rumah singgah mengandalkan sumbangan banyak pihak.

Sejak 2014, C-FOUR Aceh telah mendampingi 70 anak dengan kanker. Tiga puluh anak di antaranya meninggal. Menurut Ratna, banyak korban yang terlambat ditangani. Saat dibawa ke rumah sakit, kanker masuk stadium empat.

Menurut Ratna, pengetahuan warga terhadap gejala kanker rendah. Bahkan, sebagian warga menganggap kanker sebagai kutukan sehingga pengidap kerap dikucilkan. "Padahal, dukungan keluarga sangat penting dalam penyembuhan," ujarnya.

Edek (50), ibu Laini, mengatakan, dirinya kini tidak lagi risau dengan biaya makan dan tempat tinggal selama mendampingi anaknya berobat di Banda Aceh. Sebelum masuk ke rumah singgah, Edek terpaksa tidur di lantai rumah sakit. Setelah seminggu di rumah sakit, dia baru dijemput relawan C-FOUR.

"Kami sangat bersyukur ternyata masih banyak orang yang peduli terhadap penderitaan orang lain," ujar Edek.

Selama tinggal di rumah singgah, kata Edek, anaknya lebih ceria meski penyakitnya belum sembuh total. Laini kini banyak teman. Banyak mahasiswa yang berkunjung untuk memberikan semangat kepada mereka.

Bertepatan dengan Hari Kanker Sedunia pada 4 Februari, Laini dan Amin memiliki harapan cepat pulih agar bisa kembali bersekolah. Semangat dan harapan membuat mereka bisa bertahan. (KOMPAS/Zulkarnaini)


Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 4 Februari 2017, di halaman 1 dengan judul "Merawat Cita di Rumah Bersama".

  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com