Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asal Sikat Gigi Berisiko Kanker Mulut, Ini 6 Cara Tepat Bersihkan Gigi

Kompas.com - 18/12/2019, 13:00 WIB
Irawan Sapto Adhi,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

Sumber Healthline

5. Pilih sikat gigi berbulu halus

Sikat gigi yang baik untuk digunakan yakni yang berbulu halus.

Baca juga: Sikat Gigi Saja Tak Cukup, Lakukan Flossing untuk Jaga Kebersihan Gigi

Pasalnya, menggunakan sikat gigi berbulu keras berpotensi menyebabkan merusak enamel dan gusi, terlebih saat Anda menyikat dengan penuh tekanan.

Kemudian, Anda perlu mengganti sikat gigi Anda segera setelah bulu mulai menekuk, berjumbai, atau aus.

Jika tak ada tanda-tanda demikian, Anda tetap dianjurkan untuk mengganti sikat gigi setiap tiga hingga empat bulan sekali. Ini diperlukan agar bulu sikat gigi yang digunakan dalam kondisi baik dan tidak melukai bagian mulut.

6. Sikat gigi listrik

Melansir dari Mayo Clinic, Apabila Anda menderita artritis atau kesulitan memegang sikat gigi pada umumnya, Anda bisa membeli sikat gigi elektrik.

Sikat gigi tenaga baterai ini terbukti bisa menghilangkan plak lebih baik daripada penggunaan sikat gigi manual.

Baca juga: Kesalahan Saat Sikat Gigi yang Bikin Plak Muncul

Hal penting lainnya

Selain menyikat gigi, Anda bisa melakukan beberapa hal berikut ini untuk menjaga kesehatan mulut:

  1. Flossing setiap hari.
  2. Pakai obat kumur setelah menyikat dan flossing.
  3. Minum banyak air.
  4. Makan makanan yang sehat dan batasi makanan dan minuman manis.
  5. Hindari kebiasaan ngemil.
  6. Ganti sikat gigi Anda setiap tiga hingga empat bulan atau lebih cepat jika bulunya sudah tidak teratur atau terentang.
  7. Jadwalkan pemeriksaan gigi rutin ke deokter setiap enam bulan sekali.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com