Kandungan estrogen pada pil KB juga meningkatan kadar thyroxine-binding globulin (TBG).
TBG adalah protein hati yang bertanggung jawab untuk menggerakkan hormon tiroid melalui sistem peredaran darah.
Ketika Anda mengalami peningkatan TBG, kadar hormon tiroid menurun.
Penelitian juga menunjukkan bahwa kontrasepsi oral dapat menyebabkan kekurangan nutrisi karena mengganggu kemampuan tubuh dalam menyerap nutrisi dari makanan.
Baca juga: Menstruasi Terlambat Saat Konsumsi Pil KB, Begini Cara Mengatasinya
Tiroid membutuhkan vitamin dan mineral khusus untuk membuat tiroksin (T4).
Namun, kontrasepsi oral juga dapat menurunkan penyerapan Seng, selenium, dan magnesium.
Padahal, mineral tersebut memainkan peran penting dalam fungsi tiroid secara keseluruhan.
Wanita yang mengalami hipotiroidisme subklinis juga berisiko lebih tinggi mengalami kejadian kardiovaskular seperti pembekuan darah saat menggunakan pil KB.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.