Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Membersihkan Paru-paru Karena Rokok dan Polusi

Kompas.com - 24/02/2021, 06:07 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

KOMPAS.com – Cara membersihkan paru-paru kiranya penting dipahami oleh para perokok.

Informasi ini juga perlu diketahui oleh orang yang sering terpapar polusi udara dan orang dengan kondisi kronis yang memengaruhi sistem pernapasan, seperti asma, penyakit paru obstruktif kronik (PPOK), serta fibrosis kistik.

Seperti diketahui, menghirup polusi udara, asap rokok, dan racun lainnya dapat merusak paru-paru dan bahkan menyebabkan penyakit.

Baca juga: 5 Penyebab PPOK pada Orang Bukan Perokok

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), paparan polusi udara menyebabkan 4,2 juta kematian di seluruh dunia setiap tahun. Catatan ini tentu mengkhawatirkan.

Kesehatan paru-paru memang memegang peran penting untuk kesehatan seseorang secara keseluruhan.

Paru-paru sebenarnya adalah organ yang dapat membersihkan diri sendiri.

Di mana, paru-paru akan mulai menyembuhkan diri sendiri begitu terpapar polutan berhenti. Misalnya, saat seseorang berhenti merokok.

Setelah paru-paru terpapar polusi, seperti asap rokok, dada seseorang mungkin terasa penuh, sesak, atau meradang. Perasaan berat ini dapat muncul saat lendir berkumpul di paru-paru untuk menangkap mikroba dan patogen.

Orang-orang mungkin dapat menggunakan metode khusus untuk membantu membersihkan paru-paru dari lendir dan iritan untuk meredakan dada tersumbat maupun gejala tidak nyaman lainnya.

Beberapa metode ini juga dapat membuka saluran udara, meningkatkan kapasitas paru-paru, dan mengurangi peradangan, yang dapat membantu mengurangi efek polusi dan asap di paru-paru.

Baca juga: 11 Gejala Emboli Paru yang Perlu Diwaspadai

Cara membersihkan paru-paru

Latihan pernapasan dan perubahan gaya hidup kiranya dapat membantu mengeluarkan lendir berlebih dari paru-paru dan meningkatkan fungsi pernapasan.

Berikut ini adalah beberapa pilihan cara membersihkan paru-paru yang dapat dicoba tersebut:

1. Terapi uap

Terapi uap atau inhalasi uap dilakukan dengan cara menghirup uap air untuk membuka saluran udara dan membantu paru-paru mengeluarkan lendir.

Orang dengan kondisi paru-paru mungkin melihat gejala mereka memburuk saat udara dingin atau kering. Iklim ini dapat mengeringkan selaput lendir di saluran udara dan membatasi aliran darah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com