Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Mudah Mengatasi Jerawat di Punggung

Kompas.com - 11/06/2021, 15:00 WIB
Galih Pangestu Jati

Penulis

KOMPAS.com - Ketika folikel rambut tersumbat oleh minyak dan sel kulit mati, kondisi ini dapat menyebabkan berbagai permasalahan kulit seperti komedo dan jerawat.

Jerawat memang sering kali dialami oleh para remaja, tetapi sebenarnya terjadi pada orang dari segala usia.

Selain itu, jerawat juga terjadi di bagian tubuh mana pun, termasuk punggung.

Baca juga: Cara Mengatasi Maskne, Jerawat yang Muncul karena Memakai Masker

Biasanya, punggung yang berjerawat akan meninggalkan bekas yang sulit hilang.

Hal ini terasa sangat menyebalkan karena dapat mengganggu penampilan.

Namun, tak perlu khawatir. Ada beberapa cara sederhana yang dapat mengatasi permasalahan jerawat di punggung.

Penyebab jerawat di punggung

Dilansir dari Healthline dan Mayo Clinic, ada beberapa penyebab munculnya jerawat di tubuh seseorang.

Tubuh menghasilkan minyak yang disebut sebum.

Minyak ini diproduksi oleh kelenjar yang terhubung ke folikel rambut.

Sebum berperan menggerakkan folikel rambut untuk menambah kelembapan pada rambut dan kulit.

Jerawat terbentuk ketika sebum ekstra dan sel-sel kulit mati menumpuk.

Penumpukan ini memblokir pori-pori kulit dan bakteri.

Baca juga: Jangan Dibuang, Kulit Pisang Ternyata Bisa Hilangkan Jerawat

Ketika dinding folikel rambut membengkak, kondisi ini membentuk jerawat whitehead.

Ketika pori-pori tersumbat terkena udara, terbentuklah jerawat komedo.

Adapun beberapa penyebab umum jerawat adalah sebagai berikut.

  • Genetika: Masalah jerawat bisa terjadi karena faktor genetika.,
  • Obat-obatan: Jerawat dapat berkembang sebagai efek samping dari beberapa obat seperti antidepresan tertentu.
  • Hormon: Perubahan hormon pada masa remaja sering kali menjadi penyebab timbulnya jerawat. Tetapi bagi wanita yang telah melewati masa pubertas, jerawat dapat dikaitkan dengan perubahan hormonal yang terjadi selama menstruasi dan kehamilan.
  • Keringat: Keringat, jika terperangkap di bawah pakaian ketat, dapat menyebabkan munculnya jerawat.
  • Stres: Stres bukanlah penyebab langsung jerawat, tetapi bisa menjadi faktor penyebabnya.

Di samping itu, beberapa penelitian menunjukkan bahwa makanan yang dimakan dapat dikaitkan dengan jerawat.

Menurut American Academy of Dermatology, ada beberapa bukti bahwa karbohidrat tertentu (misalnya roti putih, keripik kentang) yang diketahui dapat meningkatkan kadar gula darah juga dapat menyebabkan jerawat.

Bagi sebagian orang, produk susu mungkin juga menjadi pemicu jerawat.

Cara mengatasi jerawat di punggung

Dalam kebanyakan kasus, jerawat bisa hilang dengan melakukan perubahan pada gaya hidup.

Selain itu, pengobatan sederhana juga dapat dilakukan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com