Sementara, penelitian lain menunjukkan, beberapa jenis kacang, seperti kacang Brazil dan kenari dapat dikaitkan dengan risiko kanker yang lebih rendah.
Misalnya, kacang Brazil yang kaya akan selenium dianggap dapat membantu menghindarkan kanker paru-paru pada orang yang memiliki status selenium rendah.
Baca juga: 17 Makanan yang Mengandung Protein Tinggi
7. Minyak zaitun
Minyak zaitun sarat dengan manfaat kesehatan, jadi tidak heran jika minyak zaitun menjadi salah satu makanan pokok dari diet Mediterania.
Beberapa penelitian bahkan menemukan bahwa asupan minyak zaitun yang lebih tinggi dapat dikaitkan dengan penurunan risiko jenis kanker tertentu, seperti kanker pauyudara, kanker sisten pencernaan, dan kanker kolorektal.
Mengganti minyak lain dalam diet Anda dengan minyak zaitun adalah cara sederhana untuk memanfaatkan manfaat kesehatannya.
Meskipun berbagai studi menunjukkan bahwa mungkin ada hubungan antara asupan minyak zaitun dan kanker, kemungkinan ada faktor lain yang terlibat juga. Jadi, mungkin masih diperlukan lebih banyak penelitian untuk melihat efek langsung minyak zaitun pada kanker pada manusia.
8. Kunyit
Kunyit adalah rempah-rempah yang terkenal karena bukan hanya bisa bikin masakan enak, tapi juga dapat meningkatkan kesehatan.
Tak hanya memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan, kunyit juga menawarkan sifat antikanker.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.