Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Penyebab Kaki Sakit pada Malam Hari yang Bisa Terjadi

Kompas.com - 11/11/2021, 19:05 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Hal ini dapat menyebabkan rasa sakit yang bisa lebih buruk pada malam hari.

Baca juga: 3 Gejala Saraf Kejepit yang Perlu Diwaspadai

Ketika saraf terjepit menjadi meradang, hal itu bisa mengakibatkan sensasi terbakar atau kesemutan di jari kaki.

Mengenakan sepatu yang pas dapat membantu mencegah neuroma Morton.

Memastikan sepatu memiliki ruang yang cukup untuk posisi jari kaki secara alami dapat mencegah dan mengurangi rasa sakit akibat neuroma Morton.

Untuk mengurangi ketidaknyamanan, seseorang dapat mencoba cara berikut:

  • Memakai sepatu bersol lembut
  • Menggunakan sisipan sepatu atau bantalan ortopedi
  • Menggunakan pijatan untuk mengurangi rasa sakit
  • Bertanya kepada dokter tentang suntikan steroid untuk mengurangi peradangan dan rasa sakit
  • Menghindari sepatu dengan hak tinggi
  • Menghindari sepatu ketat
  • Menghindari sepatu dengan ujung sempit

Baca juga: 12 Penyebab Nyeri Tumit yang Bisa Terjadi

4. Plantar fasciitis

Plantas fasciitis juga bisa menjadi penyebab kaki sakit pada malam hari.

Orang-orang dengan plantar fasciitis bisa mengalami rasa sakit di bagian bawah tumit mereka.

Plantar fasciitis adalah kondisi ketika jaringan plantar fascia yang menopang lengkung kaki menjadi meradang.

Plantas fascia terletak di bagian bawah kaki, membentang dari tumit sampai ke bagian depan kaki. Jaringan ini berfungsi menyerap ketegangan dari kaki.

Jika plantar fascia menjadi rusak karena tekanan berulang atau peregangan berlebihan, kondisi ini dapat menyebabkan peradangan dan nyeri.

Kondisi yang dapat menyebabkan plantar fasciitis berkembang di antaranya yakni:

  • Memiliki lengkungan tingi
  • Obesitas
  • Memiliki kaki datar
  • Otot betis yang kencang atau melakukan aktivitas berulang seperti berlari

Baca juga: 9 Cara Mengatasi Nyeri Radang Sendi Secara Alami

Gejala plantar fasciitis yang bisa dirasakan, yakni:

  • Sakit di bagian bawah kaki, dekat tumit
  • Sakit di kaki setelah bangun dari tempat tidur
  • Sakit setelah berolahraga

Orang dengan plantar fasciitis mungkin mengalami sakit kaki pada malam hari setelah berdiri sepanjang hari.

Beberapa pilihan pengobatan plantar fasciitis dapat meliputi:

  • Cukup istirahat
  • Kompres es di bagian bawah kaki
  • Minum obat anti inflamasi
  • Melakukan peregangan betis
  • Menerima suntikan steroid
  • Memakai sepatu yang nyaman
  • Menggunakan belat malam untuk meregangkan plantar fascia semalaman
  • Mencoba terapi fisik

Baca juga: 4 Penyebab Radang Sendi yang Umum Terjadi

5. Sciatica

Sciatica atau skiatika berkembang karena saraf sciatic atau siatik terkompresi.

Saraf sciatic membentang dari pangkal tulang belakang ke bagian belakang kaki dan masuk ke kaki.

Jika saraf siatik menjadi tertekan atau teriritasi, rasa sakitnya bisa parah.

Rasa sakitnya mungkin terasa seperti nyeri tumpul yang terisolasi ke satu area saraf, seperti telapak kaki.

Sciatica dapat terjadi akibat herniasi diskus di tulang belakang, kehamilan, masalah sendi degeneratif, atau kejang otot.

Beberapa pilihan pengobatan untuk sciatica dapat meliputi:

  • Mencoba terapi fisik
  • Peregangan
  • Minum obat anti inflamasi
  • Menerima suntikan steroid
  • Mencoba pijatan
  • Menjalani operasi untuk disk hernia

Baca juga: 7 Penyebab Nyeri Punggung Bawah dan Diare yang Terjadi Bersamaan

6. Fibromyalgia

Fibromyalgia adalah kondisi kronis yang menyebabkan rasa sakit yang meluas ke seluruh tubuh dan memengaruhi sistem saraf pusat dan sistem muskuloskeletal.

Rasa sakit bisa lebih buruk di area tubuh yang sering digunakan, seperti kaki.

Seseorang dengan fibromyalgia mungkin mengalami nyeri kaki pada malam hari.

Kaki yang sakit di malam hari mungkin disebabkan oleh kadar hormon anti-inflamasi kortisol yang lebih rendah saat seseorang tidur.

Orang-orang dengan fibromyalgia umumnya memiliki kadar kortisol yang lebih rendah dalam tubuh mereka.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com