Dalam hal manfaat kardiovaskular, penelitian terbaru yang disediakan oleh American Heart Association menemukan bahwa mereka yang secara teratur mengonsumsi bubuk cabai dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung 26 persen.
Selain itu, konsumsi cabai yang sering berkorelasi dengan penurunan 25 persen dalam kematian dari penyebab apa pun dan 23 persen lebih sedikit kematian akibat kanker.
Baca juga: 9 Manfaat Bawang Putih yang Jarang Diketahui
Kapulaga adalah bumbu lain yang memberikan berbagai manfaat kesehatan potensial.
Berasal dari biji tanaman yang termasuk dalam keluarga jahe, orang sering mengonsumsi kapulaga dalam teh.
Dalam beberapa riset, menunjukkan kapulaga dapat mengobati sembelit, sakit perut, diare, dispepsia, muntah, sakit kepala, epilepsi, dan penyakit kardiovaskuler.
Penelitian pada hewan menemukan kapulaga juga dapat membantu mengatasi obesitas atau kolesterol tinggi.
Ketika peneliti memberikan suplemen kapulaga pada tikus gemuk, hasilnya dapat menurunkan kolesterol total mereka dan kadar trigliserida.
Mengutip dari NDTV Food, rempah termahal ketiga di dunia ini merupakan sumber vitamin A, vitamin C, kalsium, zat besi, dan seng.
Kandungan kapulaga itu dapat meningkatkan kesehatan jantung, membantu pencernaan, meningkatkan kesehatan mulut, membantu mengatasi diabetes, membantu melawan depresi, melawan asma, mencegah pembekuan darah dan mengobati infeksi kulit.
Sepanjang sejarah kuno, penggunaan utama dari bawang putih adalah untuk obat, seperti yang dikutip dari Healthline.
Senyawa allicin yang memberikan bau khas pada bawang putih memiliki manfaat besar bagi kesehatan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.