KOMPAS.com - Gastritis adalah kondisi peradangan lapisan lambung, singkatnya radang lambung.
Mengutip Cleveland Clinic, setiap perut manusia memiliki lapisan pelindung berupa lendir yang disebut mukosa.
Mukosa ini berperan melindungi perut kita dari asam lambung yang sangat kuat untuk mencerna semua makanan yang kita telan.
Baca juga: 7 Cara Mengatasi Asam Lambung Naik setelah Covid-19 dan Penyebabnya
Saat terjadi gastritis, lapisan lambung itu rusak atau melemah oleh sesuatu yang mengakibatkan ia meradang.
Gastritis bisa membuat kita merasakan sakit perut, kembung, mual dan muntah.
Tak hanya itu, mengutip Cleveland Clinic, ciri-ciri gastritis bisa dikenali sebagai berikut:
Gejala penyakit ini bisa datang tiba-tiba, yang berarti itu adalah gastritis akut.
Bisa juga datang secara bertahap, yang berarti kamu mengalami gastritis kronis.
Penting kemudian untuk kita mengetahui penyebab gastritis ini.
Baca juga: 4 Pertolongan Pertama Saat Asam Lambung Naik
Mengutip Cleveland Clinic, berbagai hal yang dapat menjadi penyebab gastritis meliputi:
Setelah mengetahui penyebabnya, penting untuk kita kemudian melakukan pencegahan gastritis.
Baca juga: Kenali 11 Ciri-ciri Asam Lambung Naik
Mengutip Healthline, setiap orang sebenarnya bisa melakukan strategi untuk mencegah gastritis secara berbeda-beda sesuai dengan kesehatan masing-masing orang.
Sebab, bisa jadi penyebab gastritis satu orang dengan lainnya tidak sama dan gastritis tidak selalu memiliki penyebab yang jelas.
Namun secara umum, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegah gastritis, yaitu:
Baca juga: Kentang Rebus untuk Penderita Asam Lambung, Boleh atau Tidak?
Penderita gastritis memiliki sejumlah makanan yang harus dihindari, sehingga harus menjaga makanannya.
Mengutip Healthline, makanan yang dapat mengiritasi lapisan lambung adalah makanan yang dapat memperburuk kondisi penderita penyakit gastritis.
Selain itu, makanan tertentu yang menjadi alergen seseorang ketika dimakan juga dapat memperburuk gastritis.
Secara umum, makanan yang harus dihindari untuk mencegah gastritis meliputi:
Baca juga: 10 Cara Mencegah Asam Lambung Naik dengan Gaya Hidup dan Obat
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.