KOMPAS.com - Tidak sedikit dari masyarakat Indonesia yang masih mengesampingkan kesehatan mental karena distraksi hal-hal yang mungkin tidak dapat ditunda seperti kewajiban, sekolah, pekerjaan, membesarkan anak, standar sosial, dan lain-lain.
Menurut Carolina Wellness Psychiatry, menjaga kesehatan mental itu penting dalam kehidupan sehari-hari sebab berhubungan dengan cara Anda berpikir, merasakan emosi, dan berinteraksi dengan orang lain.
Tidak hanya itu, kesehatan mental juga dapat menentukan bagaimana Anda menangani situasi yang sulit.
Baca juga: 4 Cara Menjaga Kesehatan Mental
Maka dari itu, penting untuk menerapkan gaya hidup yang mendukung menjaga kesehatan mental agar Anda tetap dapat beraktivitas secara bebas dan nyaman.
Berikut ini 10 kebiasaan yang dapat diterapkan untuk mendukung mental Anda tetap sehat:
Penelitian pada jurnal Preventing Chronic Disease menunjukkan data dari 273.695 orang dewasa di Amerika Serikat tentang hubungan tidur dengan kesehatan mental.
Peneliti menemukan bahwa orang yang tidur rata-rata 6 jam atau kurang per malam terbukti 2,5 kali lebih mungkin untuk melaporkan tekanan mental daripada mereka yang tidur rata-rata lebih dari 6 jam.
Untuk mendapatkan kualitas tidur yang cukup, coba mulai dengan kebiasaan berikut menurut Healthline:
Psikiater, Oludara Adeeyo, mengatakan pada artikel Healthline, “Terus-menerus mengonsumsi informasi tentang kehidupan orang lain dapat menyebabkan seseorang membandingkan diri sendiri dan meningkatkan perasaan rendah diri yang meningkatkan perasaan cemas dan depresi.”
Baca juga: Pentingnya Mengambil Jeda Demi Kesehatan Mental
Untuk menghabiskan lebih sedikit waktu di media sosial, cobalah untuk:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.