Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Ciri-ciri Diabetes pada Ibu Hamil yang Perlu Diwaspadai

Kompas.com - 05/09/2022, 06:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Diabetes pada ibu hamil atau diabetes gestasional adalah salah satu masalah kesehatan yang perlu diwaspadai.

Pasalnya, penyakit gula darah tinggi yang tidak terkontrol ini dapat membahayakan kesehatan ibu dan janin di dalam kandungan.

Dilansir dari Mayo Clinic, penyakit ini bisa meningkatkan berat badan bayi, meningkatkan risiko bayi lahir prematur, membuat bayi lebih berisiko terkena obesitas dan diabetes, dan preeklamsia pada ibu hamil.

Mengingat bahaya diabetes gestasional, ada baiknya Anda mengenali ciri-ciri diabates pada ibu hamil agar masalah kesehatan ini bisa diantisipasi.

Baca juga: 12 Ciri-ciri Diabetes yang Pantang Disepelekan

Ciri-ciri diabetes pada ibu hamil

Terdapat beberapa ciri-ciri diabetes pada ibu hamil yang perlu diwaspadai, antara lain:

  • Sering kencing

Dilansir dari WhattoExpect, di awal dan akhir kehamilan, calon ibu biasanya sering kencing. Tapi, ibu hamil perlu waspada jika kondisi ini terjadi terus menerus sepanjang kehamilan.

  • Haus terus-menerus

Ibu hamil juga perlu waspada jika sering haus padahal sudah cukup minum dan cuaca tidak sedang panas. Kondisi ini dipengaruhi banyaknya cairan yang keluar dari tubuh karena sering kencing akibat kadar gula darah tinggi.

Baca juga: 7 Ciri-ciri Diabetes di Usia Muda, Waspadai Sering Kencing dan Haus

  • Kelelahan yang tidak biasa

Banyak ibu hamil merasa badannya sering lelah. Tapi waspadai kelelahan berlebihan ciri-ciri diabetes gestasional. Kondisi ini dipengaruhi metabolisme gula di dalam tubuh yang tidak normal.

  • Infeksi jamur berulang

Dilansir dari BetterHealth, ciri-ciri diabetes pada ibu hamil lainnya yakni infeksi jamur berulang.

Ibu hamil perlu waspada dan periksa ke dokter jika mengalami keputihan yang kental, vagina gatal dan kemerahan, serta rasa panas saat buang air kecil. Terlebih jika kondisi ini terjadi lebih dari sekali.

Baca juga: 5 Ciri-ciri Diabetes pada Anak, Orangtua Perlu Waspada

Penyebab diabetes pada ibu hamil

Penyebab diabetes gestasional utamanya karena hormon dari plasenta menghalangi kinerja hormon insulin. Insulin adalah hormon yang mengatur metabolisme lemak dan karbohidrat tubuh.

Ada beberapa faktor penyebab diabetes pada ibu hamil ini, di antaranya:

  • Berat badan ibu hamil di atas normal atau obesitas
  • Faktor keturunan
  • Punya riwayat diabetes gestasional di kehamilan sebelumnya
  • Punya riwayat pradiabetes
  • Kurang gerak atau ibu hamil bedrest 
  • Punya riwayat penyakit diabetes, sindrom ovarium polikistik, hipertensi, dan penyakit jantung pembuluh darah
  • Hamil anak kembar

Penyakit diabetes pada ibu hamil biasanya terdeteksi saat usia kehamilan menginjak 24 minggu sampai 28 minggu.

Jika Anda mendapati ciri-ciri diabetes pada ibu hamil di atas, segera lakukan pemeriksaan kesehatan. Penyakit ini perlu dikontrol agar tidak merusak saraf, pembuluh darah, dan organ vital tubuh.

Baca juga: 10 Gejala Preeklamsia, Ibu Hamil Perlu Waspada

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com