Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/02/2024, 05:00 WIB
Rini Agustin,
Khairina

Tim Redaksi

  • Rendam kurma dalam susu hangat selama 30 menit.
  • Tambahkan semua bahan-bahan dalam blender.
  • Blender hingga semua tercampur secara merata dan halus.
  • Sajikan.

11. Sayur-sayuran

Selain berbagai menu sehat ibu hamil di atas, sayuran bisa menjadi menu sehat ibu hamil trimester 2.

Mengonsumsi sayuran sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh ibu hamil dan tumbuh kembang janin.

Sayuran mengandung sejumlah nutrisi penting, seperti vitamin C, vitamin K, folat, serat, antioksidan, dan kalium

Beberapa jenis sayuran yang mengandung nutrisi penting selama masa kehamilan trimester kedua antara lain brokoli, kubis, bok choy, bayam, wortel, kale, serta ubi dan kentang.

Baca juga: 8 Tanda Bahaya Diare pada Ibu Hamil yang Pantang Disepelekan

12. Makanan Kaya Protein

Protein adalah menu sehat ibu hamil trimester 1 yang tidak boleh ketinggalan.

Protein memiliki peranan penting dalam membantu proses pembentukan jaringan tubuh pada ibu dan bayi selama masa kehamilan.

Tidak hanya itu, protein bisa membantu ibu untuk meningkatkan daya tahan tubuh, sehingga ibu hamil tidak mudah mengalami sakit.

Adapun makanan yang kaya protein dan baik dikonsumsi pada trimester 1 memiliki banyak pilihan. Mulai dari daging tanpa lemak, ikan, telur, dan unggas.

13. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan menjadi salah satu menu sehat ibu hamil trimester 3.

Makanan sehat ini mengandung tiamin dan asam lemak omega 3 esensial yang baik untuk janin dalam kandungan.

Selain kacang-kacangan, ibu hamil juga bisa mengonsumsi sereal atau biji-bijian.

Baca juga: 6 Jenis Keguguran yang Perlu Diwaspadai Ibu Hamil

Keduanya memiliki nutrisi yang hampir sama dengan kacang-kacangan.

Untuk menambah kandungan vitamin C, ibu hamil juga bisa menambahkan potongan buah.

Itulah sejumlah menu sehat ibu hamil yang direkomendasikan untuk dikonsumsi memaksimalkan pertumbuhan janin.

Jangan lupa untuk selalu memeriksakan kehamilan secara rutin di rumah sakit terdekat guna memantau perkembangan janin dalam kandungan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau