Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hotman Paris Alami Abses Hati, Apa Itu? Ini Ulasannya...

Kompas.com - 27/02/2025, 08:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

8

Menurut National Library of Medicine, penyebab abses hati dalam sebagian besar kasus adalah infeksi bakteri dan amuba, sementara infeksi jamur hanya sebagian kecil.

Baca juga: Bagaimana Cara Mengobati Penyakit Hati yang Sudah Parah?

Apa saja gejala abses hati?

Abses hati menimbulkan gejala yang tidak terlalu jelas dan sering kali menyerupai kondisi medis lainnya, sehingga sulit dideteksi.

Namun, beberapa gejala abses hati yang sering kali dialami oleh penderitanya, di antaranya:

  • Tidak enak badan
  • Kelelahan
  • Kehilangan nafsu makan
  • Penurunan berat badan
  • Demam
  • Menggigil
  • Nyeri perut, terutama di daerah kanan atas
  • Mual atau muntah
  • Urine berwarna gelap
  • Penyakit kuning (jaundice)

Demikianlah beberapa gejala yang mungkin juga dialami oleh Hotman Paris ketika jatuh sakit.

Jika Anda mengalami hal serupa, Anda perlu segera periksa ke dokter untuk memastikan kondisi kesehatan Anda.

Pemeriksaan kesehatan segera dapat membantu Anda mendapatkan pengobatan lebih cepat.

Biasanya, dokter akan melakukan wawancara medis (anamnesis) terkait dengan keluhan dari riwayat kesehatan Anda.

Dokter juga mungkin akan menanyakan terkait pekerjaan, riwayat perjalanan, daerah asal atau tempat tinggal, infeksi yang baru-baru ini Anda derita, serta obat jenis obat-obatan yang Anda konsumsi beberapa waktu terakhir.

Pemeriksaan fisik juga dibutuhkan untuk mendiagnosis abses hati yang mungkin Anda alami.

Baca juga: Apa Saja Jenis Penyakit Hati? Ini Daftarnya yang Harus Diwaspadai...

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
8
Komentar
semoga yg koment khususnya doberikan kesehatan ....aamiin.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau