Para wanita yang selalu mencapai orgasme mengatakan, mereka selalu fokus pada sensasi yang dirasakan tubuhnya selama berhubungan seksual. Kemampuan ini membuat mereka tak pernah absen mengalami puncak kenikmatan.
Penelitian juga mengungkapkan wanita yang selalu berhasil orgasme tersebut lebih memiliki pikiran yang erotis selama bercinta, dibandingkan dengan wanita yang jarang mencapai orgasme. Kendati begitu, kedua kelompok wanita itu sama-sama mengaku sering memikirkan hal-hal erotis untuk merangsang dirinya sendiri sebelum bercinta.
"Sepertinya para wanita tak kesulitan untuk fokus pada fantasi erotis. Tetapi, wanita yang jarang orgasme memang mengalami kesulitan untuk mengarahkan pikirannya pada aktivitas bercinta yang sedang dilakukannya," kata Pascal De Sutter, profesor bidang seksologi dari Belgia.
De Sutter mengatakan, kekhawatiran mengenai penampilan dan berat badan merupakan salah satu hal yang bisa mengalihkan perhatian wanita.
Studi mengenai kaitan antara orgasme dan fungsi kognitif ini ia lakukan dengan melibatkan 251 wanita Perancis berusia 18-67 tahun. Semua wanita dalam penelitian ini aktif secara seksual dengan frekuensi bervariasi antara 2-90 kali per bulan.
Hasil penelitian ini selaras dengan penelitian sebelumnya yang menyebutkan bahwa pikiran erotis selama bercinta akan membantu seseorang mencapai orgasme. Sementara itu, wanita yang kesulitan merasakan orgasme biasanya adalah mereka yang pikirannya mudah teralihkan sehingga mereka tidak rileks saat bercinta.
Nikmati setiap sentuhan dan rangsangan yang diberikan pasangan. Fokus pada momen bercinta yang dialami juga akan meningkatkan gairah sehingga seseorang akan lebih mudah mencapai puncak.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.