KOMPAS.com – Acara car free day (CFD) yang berlangsung di Jakarta, Minggu (28/1/2024), tampak berbeda. Pasalnya, ratusan peserta CFD memadati satu lokasi yang tampak seperti tenda posko pemilihan umum (pemilu).
Di dalam tenda tersebut juga terlihat bilik dan kotak suara bertuliskan KPU. Peserta hadir diperkenankan untuk masuk dan mencoblos. Namun, ini bukan agenda pemerintahan untuk memilih calon presiden (capres), melainkan agenda dari FDC Dental Clinic.
Rupanya, tajuk KPU yang ada merupakan kepanjangan dari Komisi Perawatan Untukmu - Semua Berhak Cakep. Jadi, peserta yang datang boleh ikut mencoblos dan memilih paket perawatan gigi dengan harga terjangkau, sesuai yang mereka inginkan.
Baca juga: Ariel NOAH Tanggapi Ahmad Dhani yang Sebut Uji Materi UU Hak Cipta ke MK Kekanak-kanakan
Melihat paket dan harga yang menarik, acara pencoblosan langsung diserbu oleh peserta yang sudah menunggu sejak pagi.
“Membludaknya peserta pencoblosan hari ini menunjukkan bahwa warga Jakarta sudah begitu merindukan klinik gigi yang berkualitas tanpa takut (dikenakan) harganya (yang) mahal. FDC hadir sebagai solusi,” jelas Founder FDC Dental Clinic, drg Ita Lestari, MARS, dalam rilis yang diterima Kompas.com, Senin (29/1/2024).
Selama ini, FDC dikenal sebagai klinik gigi berkualitas tinggi dengan harga terjangkau. Tidak heran, klinik ini berkembang dan telah memiliki banyak cabang di Indonesia.
Baca juga: Penyesalan Anak Mat Solar yang Tak Berada di Samping Ayahnya untuk Terakhir Kali
Menurut drg Ita Lestari, acara tersebut digelar agar semakin banyak warga Jakarta yang tahu bahwa mereka tidak perlu takut ke dokter gigi.
“Baru kali ini nyoblos, tapi bisa seseru ini! Walaupun antreannya panjang, tapi worth it sih karena dapat voucer perawatan juga,” ujar dalah satu peserta yang ikut mencoblos, Desly.
Dalam acara pencoblosan tersebut, peserta dapat memilih tiga paket hemat perawatan dengan harga terjangkau. Pemasangan behel yang pada umumnya bisa sampai belasan juta rupiah, misalnya, bisa didapat mulai dari Rp 2 juta.
Baca juga: Sayuran Ini Bisa Turunkan Gula Darah Tinggi hingga 50 Persen, Apa Itu?
Belum lama ini, FDC Dental Clinic juga meraih penghargaan sebagai Indonesia Customer Experience Champion 2023 dari Majalah SWA berkat berbagai inovasinya di bidang kesehatan gigi.
Adapun informasi mengenai FDC Dental Clinic dapat diakses melalui official website www.fdcdentalclinic.co.id atau dengan mengunduh aplikasinya di App Store dan PlayStore.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.