Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Langkah Sehat untuk Lansia, Tak Sekadar Olahraga

Kompas.com - 08/11/2023, 10:30 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Ria Apriani Kusumastuti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masa tua adalah babak kehidupan yang berharga, yang memberikan kesempatan untuk menikmati pengalaman baru dan mengejar hobi yang terlupakan.

Sayangnya, kesehatan tubuh seringkali melemah seiring bertambahnya usia.

Untuk itu, Anda disarankan untuk mulai memperhatikan masalah kesehatan agar tetap bugar di masa tua, seperti dengan berolahraga secara teratur dan menghindari kebiasaan merokok.

Untuk lebih jelasnya, ketahui 10 langkah sehat untuk lansia berikut ini.

Baca juga: 6 Jenis Olahraga untuk Lansia yang Aman dan Mudah Dilakukan

10 langkah sehat untuk lansia

Kesehatan tubuh dapat menurun di masa lanjut usia.

Dilansir dari WebMD, kondisi ini terjadi karena sistem kekebalan tubuh cenderung melemah seiring bertambahnya usia.

Penurunan elastisitas jaringan tubuh, berkurangnya kapasitas organ, dan akumulasi paparan penyakit sepanjang hidup, juga bisa meningkatkan risiko penyakit saat menginjak masa tua.

Untuk menjalani masa tua dengan bugar dan bahagia, menjaga kesehatan fisik dan mental adalah kuncinya.

Disarikan dari Medical News Today, berikut adalah 10 langkah sehat untuk lansia yang bisa dilakukan.

  • Mengonsumsi makanan bergizi seimbang

Diet yang seimbang adalah landasan kesehatan untuk semua orang, termasuk lansia.

Pastikan Anda mengonsumsi makanan yang kaya serat, sayuran, buah-buahan, protein berkualitas, dan biji-bijian utuh. Hindari makanan tinggi gula, garam, dan lemak jenuh.

Mencukupi kebutuhan cairan tubuh juga sangat penting, jadi pastikan untuk minum air putih yang cukup.

Baca juga: 5 Gejala Demensia pada Lansia dan Cara Mengatasinya

  • Melakukan aktivitas fisik

Aktivitas fisik adalah kunci untuk menjaga kekuatan, kelenturan, dan kesehatan jantung.

Berjalan kaki, berenang, bersepeda, atau berpartisipasi dalam program senam khusus lansia adalah cara yang baik untuk tetap aktif.

Lebih lanjut, konsultasikan dengan dokter mengenai rencana olahraga yang sesuai dengan kondisi fisik Anda.

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau