Kurang tidur dalam jangka panjang dapat berpengaruh pada kesehatan, baik fisik maupun mental. Sebagai solusi, kita perlu menghindari hal-hal yang dapat menghalau datangnya kantuk.
Beberapa kiat berikut mungkin bisa dicoba agar kita dapat beristirahat dengan nyenyak dan kembali bangun dalam keadaan segar di esok hari.
1. Olahraga rutin
Olahraga teratur menjadi cara yang baik untuk merangsang tidur, tetapi sebaiknya tidak menyelesaikan olahraga terlalu larut. Olahraga akan meningkatkan suhu tubuh mungkin hingga 6 jam ke depan, lebih baik tuntaskan olahraga 2-3 jam sebelum tidur.
2. Bangkit dari tempat tidur jika belum mengantuk
Tidak mengapa bangkit untuk membaca atau mendengarkan musik. Aktivitas yang tenang bisa membantu untuk rileks sambil menunggu kantuk. Tetap di tempat tidur justru akan memancing frustrasi dengan terus memandangi jam.
3. Berkegiatan sebelum tidur
Seseorang bisa melatih tubuh dengan kegiatan yang berhubungan dengan tidur. Mandi air hangat, melamun, meditasi, atau membaca 1 jam sebelum tidur bisa membantu kita mencapai kondisi tenang agar siap tidur.
Jika Anda masih juga kesulitan untuk tidur, segeralah berkonsultasi ke dokter.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.