TANYA
Dokter, anak saya sekarang usia 8 bulan, waktu umur 7 bulan anak saya jatuh dari tempat tidur dan kepalanya memar. Ia juga muntah-muntah. Pertanyaannya, apakah suatu hari nanti hal itu bisa berdampak buruk bagi perkembangannya? Terima kasih dok.
David (34)
JAWAB:
Dalam menangani kasus cedera kepala pada anak, masa kritis yang memerlukan perhatian khusus dan menentukan prognosis/kondisi selanjutnya adalah selama 48 jam pertama setelah kejadian. Bila dalam rentang waktu tersebut si kecil dalam kondisi yang baik-baik saja maka prognosisnya baik dan tidak mempengaruhi tumbuh kembangnya.
Namun bila terdapat gejala-gejala seperti muntah yang menyemprot, penurunan kesadaran (anak mengantuk atau seperti ingin tidur terus, bahkan tidak sadar), tampak sangat pucat, sangat rewel dan menangis melengking terus menerus, bahkan kejang, maka kemungkinan besar terjadi peningkatan tekanan di dalam rongga kepala yang biasanya disebabkan oleh perdarahan di otak. Bila hal ini tidak ditangani sesegera mungkin, maka dapat berakibat fatal seperti kematian atau gangguan tumbuh kembangnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.