Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Cegah Tulang Rapuh, Simak Tip Jaga Kesehatan Tulang Ini

Kompas.com - 04/04/2025, 14:49 WIB
Hotria Mariana,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kesehatan tulang kerap luput dari perhatian banyak orang. Padahal, tulang yang kuat penting untuk mendukung aktivitas sehari-hari, terutama di usia lanjut.

Asupan kalsium dan vitamin D yang cukup sangat diperlukan agar kepadatan tulang tetap terjaga.

Kalsium berperan sebagai bahan utama pembentuk tulang, sedangkan vitamin D membantu penyerapan kalsium secara optimal dalam tubuh.

Baca juga: Main Gadget Terlalu Lama Bisa Ganggu Kesehatan Mata, Begini Solusi dari PAFI

Selain dari makanan, aktivitas fisik juga memegang peranan penting dalam menjaga kekuatan tulang. Olahraga rutin seperti jalan cepat atau angkat beban bisa meningkatkan kepadatan tulang.

Gerakan fisik yang memberi tekanan pada tulang, seperti berjalan kaki atau latihan beban, dapat merangsang pertumbuhan dan memperlambat pengeroposan tulang.

Sebaliknya, gaya hidup tidak sehat justru bisa mempercepat kerusakan tulang.

Baca juga: PAFI Ingatkan Pentingnya Menjaga Berat Badan Ideal Setelah Idul Fitri

Adapun merokok dan konsumsi alkohol berlebihan merupakan dua faktor utama yang perlu dihindari. Kandungan dalam rokok dan alkohol bisa mengganggu penyerapan kalsium sehingga tulang lebih rentan rapuh.

Dengan mengombinasikan pola makan seimbang, olahraga teratur, dan gaya hidup sehat, risiko tulang rapuh bisa diminimalkan secara signifikan.

Masyarakat diimbau untuk mulai peduli terhadap kesehatan tulang sejak muda demi kualitas hidup yang lebih baik di usia senja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau