Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menkes Ingin Kartu BPJS Langsung Aktif Setelah Daftar

Kompas.com - 21/11/2014, 13:30 WIB
Dian Maharani

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Kesehatan Nila F Moeloek mengaku tak setuju dengan aturan baru Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Aturan baru yang dimaksud adalah masa berlaku kartu jaminan sosial setelah tujuh hari dari waktu pendaftaran.

"Kami coba mengoreksi BPJS. Kami melayangkan surat untuk mengubah peraturan itu," ujar Nila di Jakarta, Jumat (21/11/2014).

Aturan baru ini memang menuai banyak protes dari berbagai kalangan. Aturan tersebut dinilai mempersulit masyarakat untuk mendapat jaminan sosial. Menurut Nila, kartu BPJS seharusnya dapat langsung aktif setelah peserta mendaftarkan diri.

"Maunya sih langsung berlaku, tidak usah menunggu tujuh hari," kata Nila.

Dalam peraturan BPJS Kesehatan Nomor 4 Tahun 2014 tentang tata cara pendaftaran dan pembayaran peserta BPJS Kesehatan, kartu peserta baru aktif tujuh hari setelah pendaftaran. Padahal, sebelumnya kartu tersebut bisa langsung digunakan setelah mendaftar menjadi peserta program Jaminan Kesehatan Nasional.

Peraturan ini menuai protes dan dinilai kurang sosialisasi. Peraturan lain adalah peserta mandiri harus mendaftarkan semua anggota keluarganya yang tercantum dalam kartu keluarga (KK).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com