Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/10/2015, 07:30 WIB
Lily Turangan

Penulis

Sumber emedicine

KOMPAS.com - Pernah merasakan sakit kepala sampai rasanya ruangan di sekitar Anda berputar-putar? Jika ya, mungkin artinya Anda menderita vertigo. Vertigo adalah salah satu bentuk sakit kepala di mana penderita mengalami persepsi gerakan yang tidak semestinya, seperti berputar atau melayang disertai sakit kepala hebat.

Gejala umum vertigo adalah mual, muntah, dan tidak mampu menjaga keseimbangan badan. Alhasil, penderita jadi mengalami kesulitan berdiri atau berjalan.

Ada tiga tipe vertigo. Pertama adalah vertigo objektifdengan gejala penderita merasa benda-benda di sekitarnya bergerak. Tipe kedua dinamakan vertigo subjektif, penderita merasa dia bergerak padahal tidak. Ketiga adalah pseudovertigo,  di mana pasien merasa sensasi gerakan berputar di dalam kepalanya.

Vertigo dapat disebabkan oleh masalah ketidakseimbangan di otak atau telinga bagian dalam yang dipicu oleh beberapa hal. Di antaranya adalah:

  • Benign paroxysmal positional vertigo (BPPV) adalah jenis vertigo yang paling umum, ditandai oleh sensasi gerak selama 15 detik sampai beberapa menit. Jenis ini bisa disebabkan oleh gerakan kepala ke suatu arah yang dilakukan tiba-tiba atau terus-menerus. BPPV jarang menyebabkan masalah kesehatan yang serius.
  • Vertigo juga bisa disebabkan  oleh peradangan di telinga bagian dalam. Penyebabnya bisa virus atau bakteri. Gejala peradangan bisa berlangsung selama beberapa hari dan kemudian hilang dengan sendirinya.
  • Penyakit Meniere terdiri dari tiga serangkaian gejala yaitu vertigo, telinga berdenging dan kehilangan pendengaran. Orang dengan penyakit ini bisa mengalami vertigo yang parah secara mendadak.
  • Vertigo juga bisa disebabkan oleh meningkatnya volume darah di dasar otak, karena ada pendarahan di otak belakang.

Perawatan di rumah

Perawatan di rumah seperti di bawah ini, hanya boleh dilakukan jika dokter sudah mendiagnosa Anda memiliki vertigo dan harus dikonsultasikan lebih dulu dengan dokter atau terapis Anda.

1. Modifikasi Epley adalah jenis terapi fisik yang melibatkan gerakan kepala dan tubuh di tempat tidur. Biasanya, modifikasi Epley dilakukan di pusat terapi. Tapi, jika dokter atau terapis mengizinkan, Anda juga bisa melakukannya di rumah.

2. Suplemen vitamin D dapat bermanfaat bagi pasien yang didiagnosis dengan benign paroxysmal positional vertigo. Terlebih dulu dokter akan memeriksa untuk melihat apakah Anda kekurangan vitamin D atau tidak.

3. Obat-obatan herbal seperti akar jahe, ginko biloba, dan ketumbar dapat membantu meringankan gejala pada beberapa orang.

4. Akupunktur juga dapat membantu meringankan gejala sama seperti obat-obatan herbal.

5. Hindari zat-zat yang dapat memengaruhi sirkulasi darah, termasuk kafein, tembakau, atau alkohol.

6. Cukup minum air putih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau