Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Turunkan Berat Badan? Lakukan Ini di Malam Hari

Kompas.com - 29/05/2016, 16:05 WIB
Lily Turangan

Penulis

KOMPAS.com - Ketika Anda mencoba untuk menurunkan berat badan, nampaknya seperti ada rentetan godaan yang tidak pernah berakhir menganggu hari-hari diet Anda. Godaan itu ada di luar rumah, dan tidak berhenti hingga Anda sudah tiba di rumah.

Duduk santai di sofa pada malam hari, bisa memicu kebiasaan buruk seperti bermalas-malasan. Jadi, jika ingin program penurunan berat badan Anda berhasil, perhatikan juga kebiasaan sore dan malam hari Anda. Jangan sampai Anda menerapkan kebiasaan buruk seperti di bawah ini.

 

Ngemil setelah makan malam
Hal ini dapat dengan mudah terjadi tanpa Anda menyadarinya. Tanpa sadar, setelah makan malam, Anda menuju lemari es atau pintu dapur untuk mengambil camilan yang akan dinikmati sambil menonton TV.

Jika Anda melakukannya, karena kebiasaan atau karena Anda bosan, cobalah menghabiskan lebih banyak waktu keluar dari dapur atau minum teh peppermint bukan ngemil.

Menyadari pemicu kebiasaan ini juga dapat membantu Anda belajar untuk berhenti makan berlebihan.

 

Pilih camilan Anda dengan bijaksana
Makan malam lebih awal dapat berarti Anda lapar sebelum tidur. Jadi jika itu yang terjadi, tidak ada yang salah dengan mengonsumsi snack sehat di malam hari.

Hanya, jaga agar snack itu cukup ringan untuk dikonsumsi. Terlalu kenyang saat pergi tidur akan membuat tidur Anda tidak nyenyak juga.

 

Pastikan Anda tidur dengan nyenyak
Kualitas tidur yang baik akan memastikan Anda memiliki cukup energi untuk hari berikutnya dan juga untuk berolahraga.

Penelitian telah menunjukkan bahwa orang-orang yang tidak cukup tidur, akan terdorong makan berlebihan. Minum secangkir teh herbal-dapat membantu Anda rileks dan tidur lebih cepat dan nyenyak.

Sebaiknya, tidak melakukan atau memikirkan aktivitas berat minimal 20 menit sebelum tidur supaya tubuh dan pikiran Anda santai dan bisa tidur lebih cepat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau