KOMPAS.com - Menjaga kesehatan kulit adalah hal penting karena kulit organ terbesar dan pelindung pertama manusia.
Mengutip Medical News Today, kulit memiliki banyak fungsi, menjadikannya berharga bagi manusia.
Perannya yang paling penting meliputi:
Oleh karena itu, penting menjaga kesehatan kulit untuk mendukungnya dalam mempertahankan peran protektifnya.
Berikut beberapa cara menjaga kesehatan kulit yang bisa Anda coba:
1. Lindungi kulit dari sinar matahari
Mengutip Mayo Clinic, salah satu cara paling penting untuk menjaga kesehatan kulit Anda adalah dengan melindunginya dari sinar matahari.
Paparan sinar matahari seumur hidup dapat menyebabkan kerutan, bintik-bintik penuaan, dan masalah kulit lainnya, serta meningkatkan risiko kanker kulit.
Untuk perlindungan matahari terlengkap:
2. Jangan merokok
Mengutip Mayo Clinic, merokok membuat kulit Anda terlihat lebih tua dan berkontribusi terhadap kerutan.
Merokok mempersempit pembuluh darah kecil di lapisan terluar kulit, yang menurunkan aliran darah di kulit.
Kebiasaan merokok juga akan menghabiskan oksigen dan nutrisi kulit yang penting untuk kesehatan kulit.
Merokok juga merusak kolagen dan elastin, serat yang memberi kekuatan dan elastisitas kulit Anda.
Selain itu, ekspresi wajah berulang yang Anda buat saat merokok (seperti mengerucutkan bibir saat menghisap) dapat menyebabkan kerutan.
Selain itu, merokok meningkatkan risiko kanker kulit sel skuamosa.
Jika Anda merokok, cara terbaik untuk melindungi kulit Anda adalah dengan berhenti. Anda bisa minta saran atau perawatan dari dokter untuk membantu berhenti merokok.
3. Rawat kulit dengan lembut
Mengutip Mayo Clinic, beberapa aktivitas menjaga kebersihan kulit justru dapat berdampak buruk bagi kulit, seperti menghapus kotoran wajah berlebihan dan mencukur bulu ketiak.
Dalam merawat kulit perlu memperhatikan hal-hal berikut:
4. Makan makanan yang sehat
Mengutip Mayo Clinic, makan makanan sehat dapat membantu Anda menjaga kesehatan kulit.
Makan banyak buah-buahan, sayuran, biji-bijian dan protein tanpa lemak, adalah pilihan terbaik.
Hubungan antara makanan dan jerawat tidak jelas, tetapi beberapa penelitian menunjukkan bahwa makanan yang kaya minyak ikan, rendah lemak tidak sehat dan karbohidrat olahan dapat membuat kulit tampak lebih muda.
Minum banyak air membantu menjaga kesehatan kulit Anda tetap terhidrasi.
5. Kelola stres
Mengutip Mayo Clinic, stres yang tidak terkontrol dapat membuat kulit Anda menjadi lebih sensitif dan memicu munculnya jerawat serta masalah kulit lainnya.
Untuk menjaga kesehatan kulit, ambil langkah-langkah untuk mengelola stres Anda, misalnya:
Hasilnya mungkin bisa lebih dramatis dari yang Anda harapkan.
https://health.kompas.com/read/2022/07/06/210000268/5-cara-menjaga-kesehatan-kulit-penting-diketahui